Foto: Metrotvnews.com / Hardiat Dani Satria
Foto: Metrotvnews.com / Hardiat Dani Satria

Ini Kata Oneng Soal Fariz RM yang Kembali Terlibat Narkoba

Nia Deviyana • 06 Januari 2015 19:03
medcom.id, Jakarta: Istri Fariz RM, Oneng Diana Riyadini membantah dirinya tengah ada di rumah saat penangkapan suaminya.
 
"Enggak ada di rumah," ujarnya singkat usai menjenguk Fariz di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Selasa (6/1/2014). Oneng yang mengenakan baju lengan pendek berwarna putih nampak terburu-buru memasuki mobil  Ford Fiesta putih bernomor polisi B1723WKL.
 
Ini Kata Oneng Soal Fariz RM yang Kembali Terlibat Narkoba
Foto: Metrotvnews.com / Nia Deviyana

Saat ditanya awak media mengenai proses pemeriksaan, ia pun tak banyak cakap. "Aduh enggak mau, nanti tanya penyidik saja," pungkas dia.
 
Pernyataan Oneng seolah bertolak belakang dengan pernyataan penyidik. Seperti yang diberitakan sebelumnya, penyidik mengatakan, istri Fariz RM berada di rumah saat penangkapan.
 
"Istrinya ada di kamar. Apakah dia mengetahui jika suaminya memakai, kami masih dalami dan menyelidikinya," kata Kepala Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan Ajun Komisaris Besar Polisi Hando Wibowo, Selasa (6/15/2015).
 
Penangkapan Fariz berlangsung pukul 02.00 WIB, Selasa (6/1/2015), di kediamannya, Jalan Camar 11 Blok BE No.4, Bintaro Jaya, Tangerang Selatan.
 
Dari penggerebekan tersebut, ditemukan sejumlah barang bukti berupa satu paket psikotropika jenis heroin, ganja. Pun ada beberapa alat hisap bong, alumunium foil, dan korek.
 
Akibat perbuatannya, Fariz akan dijerat tiga pasal sekaligus, yakni pasal 111 mengenai kepemilikan ganja, pasal 112 mengenai kepemilikan heroin, dan 114 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AWP)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan