Saat tampil di panggung Anugerah KPI (Komisi Penyiaran Indonesia) 2015, di Graha Mitra, Jakarta, Rabu (2/12/2015) malam, Iwan membawakan lagu Guru Oemar Bakri.
Iwan mengubah sedikit lirik lagu, mengaitkannya dengan Presiden Joko Widodo dan kelayakan upah buruh.
"Oemar Bakri profesor dokter insinyur pun jadi. Bikin otak orang seperti otak Jokowi."
Tak hanya itu, di akhir lagunya, secara implisit Iwan turut mendukung kenaikan upah minimum pekerja (UMP) 2016.
"Kalau bisa sih yang 25 persen naik menjadi 50 persen," paparnya.
Seperti diketahui, Gerakan Buruh Indonesia (GBI) melakukan aksi menuntut kenaikan UMP 2016 sebanyak 25 persen.
Mengenai Guru Oemar Bakri, lagu yang dirilis pada 1981 ini bercerita tentang ketidaklayakan upah buruh, sehingga Oemar Bakri yang berprofesi sebagai guru tidak dapat menyekolahkan anaknya.
Sementara itu, Anugerah KPI 2015 berlanjut dengan pembacaan para pemenang. Sebanyak 12 kategori diperebutkan dalam ajang apresiasi insan pertelevisian ini.
Terdapat tiga kategori baru di Anugerah KPI kali ini yang bertema Indonesia Berinovasi, yaitu Program Animasi, Program Infotainmen, dan Iklan Layanan Masyarakat (ILM).
Stasiun televisi MetroTV masuk dalam tiga nominasi, yaitu kategori Program Talkshow (Kick Andy, episode Keberhasilan Membebaskan Kemiskinan), Program Feature (360, episode Jutawan Sampah & 200 Tahun Tambora), dan Presenter Pria Terfavorit (Wahyu Wiwoho, program acara Prime Time News).
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News