Gunawan Dwi Cahyo dan Okie Agustina (Foto: instagram)
Gunawan Dwi Cahyo dan Okie Agustina (Foto: instagram)

Gunawan Dwi Cahyo Tegaskan Cerai dengan Okie Agustina Bukan karena Perselingkuhan

Medcom • 21 November 2023 00:13
Jakarta: Gugatan cerai yang dilayangkan oleh Okie Agustina terhadap suaminya, Gunawan Dwi Cahyo, telah mengguncang dunia hiburan Tanah Air. Kabar ini semakin menarik perhatian publik ketika Gunawan dikabarkan berselingkuh.
 
Namun, Gunawan menegaskan bahwa keretakan rumah tangganya bukanlah akibat orang ketiga.
 
"Saya tahu apa yang saya rasakan, itu telah saya sampaikan kepada istri saya. Ini bukanlah karna perselingkuhan seperti yang diberitakan," ujar Gunawan Dwi Cahyo.
Dalam pernyataannya, Gunawan mengungkapkan bahwa konflik dengan Okie telah ada sejak dua tahun lalu, namun ia enggan membuka pangkal masalah yang sebenarnya.
 
"Ada banyak hal sebelumnya yang menjadi alasan untuk ingin bercerai. Namun hal itu bukanlah sesuatu yang bisa saya ungkap di publik," tambahnya.
 
Baca juga: Dituduh Selingkuh, Gunawa Dwi Cahyo Minta Maaf

Gunawan menutup rapat permasalahan yang terjadi dengan Okie dengan alasan bahwa masalah keluarga seharusnya tidak menjadi konsumsi publik.
 
"Ini adalah masalah keluarga yang seharusnya tidak perlu dikonsumsi publik. Saya tidak pernah membahas masalah keluarga saya selama 12 tahun ini," tegasnya.
 
Sebelum Okie menggugat cerai, keduanya telah berupaya mempertahankan rumah tangga mereka, namun usaha tersebut tidak berhasil menemukan titik terang.
 
"Saya berusaha bertahan dan terus berkomunikasi sepanjang ini," ungkap Gunawan.
 
Kasus ini terus menjadi sorotan karena adanya perbedaan pandangan antara Okie dan Gunawan mengenai akar permasalahan dalam rumah tangga mereka. Dengan pernyataan keras Gunawan, publik semakin penasaran dengan kebenaran di balik konflik yang mengguncang hubungan rumah tangga pasangan ini.
 
(Zelicha Aprissa)
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id

(ELG)




LEAVE A COMMENT
LOADING

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif