"Tidak bisa kami sampaikan karena berkaitan dengan rahasia medik pasien. Kami sesuai dengan aturan yang berlaku kami tidak akan menyampaikan mengenai kondisi pasien," kata Dirut RS PON dr. Mursyid Bustami, Sp.S(K), KIC, M.ARS dalam jumpa pers virtual, Jumat (24/9/2021).
Mursyid merasa pihaknya tidak memiliki hak untuk mengabarkan kondisi terbaru sang komedian. Dia menyarankan media menanyakan perkembangan kesehatan Tukul kepada keluarganya.
"Saya tidak berhak menyampaikan kondisi pasien, kami dilarang melanggar kode etik. Bisa ditanya ke keluarga atau ahli waris yang berhak sampaikan," ucap Mursyid.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Tukul dilarikan ke rumah sakit pada Rabu, 22 September 2021 setelah tidak sadarkan diri. Awalnya keluarga mengira Tukul hanya pusing biasa. Belakangan dia diketahui mengalami pendarahan otak.
Menurut keterangan manajernya, Kimon, Tukul sudah menjalani operasi kemarin. Saat ini, komedian 57 tahun itu sedang menjalani proses pemulihan.
"Alhamdulillah sudah dilakukan operasi. Sekarang sedang dalam masa pemulihan. Saya mewakili keluarga besar Tukul Arwana minta doanya agar beliau lekas pulih, lekas menghibur kembali di layar kaca, di stasiun TV," kata Kimon.