Nagita Slavina (Foto: instagram)
Nagita Slavina (Foto: instagram)

Nagita Slavina Ngidam Barang Ratusan Juta, Raffi Ahmad Pusing

Sunnaholomi Halakrispen • 25 Mei 2021 19:38
Jakarta: Aktris Nagita Slavina sedang hamil anak kedua dan kini masih menikmati liburan di Bali bersama suaminya, Raffi Ahmad. Nagita sempat melontarkan ngidam barang mewah seharga ratusan juta hingga Raffi pusing.
 
"Kamu tuh ngidamnya, sudah mah (menginap di) kamar harga Rp150 juta (per malam), bathub yang Rp 200 juta, ini bagaimana ini?" ucap Raffi Ahmad di kanal YouTube Rans Entertainment.
 
Nagita yang mendengar keluhan suaminya itu membalas dengan tertawa. Kemudian, Raffi kembali menanyakan ke istrinya untuk memastikan harga bathub yang sedang digunakannya untuk berendam itu.

"Aku mau nyobain bathtub Rp200 juta. Ini benaran Rp200 juta sayang?" tanya Raffi.
 
"Katanya sih begitu," jawab Nagita Slavina dengan cepat.
 
Setelah itu, Raffi mencoba tombol di sekitar bathtub itu. Terdapat fasilitas canggih yang bisa mengontrol air secara otomatis.
 
Alasan Nagita sangat ingin enginap di kamar super mahal itu pun diakuinya. Salah satunya, karena adiknya, Caca, ingin mencoba bathtub canggih yang sedang digunakan Raffi.
 
"Aku kan belum pernah nginap di sini. Kata Caca, 'mba lo nginep dong di yang presiden suit-nya'. Kenapa emang? Dia tuh pengin ke sini, cuma pengin nyobain si bathub ini," aku Nagita.
 
"Dia (Caca Tengker) pengin banget nyobain ini. Kalau gue mah biasa saja, gue memang pengin nginep di hotelnya saja," tambahnya.
 
Usai mencoba langsung bathub tersebut, Raffi Ahmad heran dengan harganya yang sangat mahal. Sebelumnya, Nagita sempat mengatakan kepada Youtuber Fadil Jaidi bahwa dirinya ngidam ingin membeli salah satu villa mewah di Bali seharga Rp200 miliar.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan