"Ini pertama kalinya nonton, tapi untuk konser BigBang sudah yang kedua kalinya di Indonesia. Keren banget," puji Iqbaal.
Aldi menimpali pujian Iqbaal. Aldi terkesima melihat konsep panggung BigBang yang menurutnya sangat keren. Kata Aldi, penampilan BigBang sebanding dengan harga tiket yang relatif mahal.
"Semuanya keren. Sampai lagu-lagu yang kita belum tahu saja, jadi tahu. Kasih jempol buat BigBang," tutur Aldi.
Sepanjang konser, boybang asal Korea Selatan itu membawakan 20 hits mereka. G-Dragon, Top, Taeyang, Daesung, dan Seungri berhasil mengobati kerinduan penggemar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News