Dalam rangka meminta dukungan dari penggemarnya dalam ajang Brit Awards, Smith menggelar sesi tanya jawab melalui Twitter pada Jumat (20/2/2015). Para penggemar pun memanfaatkan momen ini untuk mengulik lebih dalam tentang penyanyi yang meroket setahun terakhir itu.
Smith dengan telaten menjawab pertanyaan penggemarnya, dia nampaknya hanya menjawab pertanyaan-pertanyaan ringan yang mengundang tawa. "Jika menjadi binatang, akan menjadi apa kamu?" tanya akun @occhimesti.
"Gajah. Tidak ada orang yang mau bercinta dengan gajah," jawab Smith.
Beberapa jawaban Smith lain tidak kalah menariknya. "Warna pakaian dalam apa yang kamu kenakan sekarang?" telisik akun @welovesamsmith. Dengan polos Smith pun menjawab, "Putih haha."
Smith masuk nominasi ajang penghargaan musisi Inggris itu untuk kategori British Video, British Breakthrough Act, Mastercard British Album, British Male Solo Artist dan British Single categories.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id