Konser God Bless Panggung Sandiwara. (Foto:A. Shindu Alpito)
Konser God Bless Panggung Sandiwara. (Foto:A. Shindu Alpito)

God Bless Konser Mewah, Ahmad Albar Demam Panggung

Agustinus Shindu Alpito • 08 Agustus 2015 09:57
medcom.id, Jakarta: God Bless baru saja menyelesaikan konser yang digelar di Ciputra Artpreneur Theater, Jumat 7 Agustus malam. Konser bertajuk Panggung Sandiwara ini beda dari konser-konser God Bless biasanya. Musikukeren selaku promotor mengemas konser dengan megah.
 
Ahmad Albar, sang vokalis, tak menampik bahwa dirinya cukup grogi bermain di konser God Bless yang berbeda ini.
 
"Bersyukur (atas konser Panggung Sandiwara) deg-degan ada, penontonnya bagus. Demam panggung pasti ada," kata pria yang akrab disapa Iyek ini, sesaat setelah konser.

Konser Panggung Sandiwara turut menampilkan beberapa musisi terkenal, di antaranya Husein Alatas, Maria Callista dan Candil. Eks gitaris God Bless, Eet Sjahranie, juga ikut tampil bergabung membawakan beberapa lagu, Serigala Jalanan, Bis Kota, Semut Hitam, Rumah Kita dan Panggung Sandiwara.
 
Kolaborasi ini disebut gitaris Ian Antono sebagai sesuatu yang berkesan, "Yang bikin terkenang kolaborasi dengan musisi lain, jadi kenang-kenangan yang bagus," tuturnya.
 
God Bless membawakan 19 lagu dalam waktu sekitar dua jam. Kapasitas penonton sebanyak 1.194 yang disiapkan nyaris penuh oleh penggemar, meskipun harga tiket yang dijual tergolong mahal.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(LOV)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan