Lagu "Dilematika" merupakan single terakhir sebelum Drive merilis album ketujuh yang diberi judul Satu 7an. Uniknya, nada lagu ini didapat Dygo Pratama dari mimpi.
"Proses pembuatannya agak unik sepanjang pengalaman gue menulis lagu untuk Drive. Terinspirasi dari mimpi," kata Dygo.
"Gue melantunkan nada dalam mimpi, dan seketika terbangun. Kok nadanya enak ya?. Jadi langsung bersenandung dan merekam nada itu di ponsel, lalu kembali melanjutkan tidur," lanjutnya.
Berdasarkan sumber inspirasinya, lagu ini awalnya diberi judul "Dalam Mimpi". Setelah tersimpan cukup lama, barulah lagu ini digarap secara serius untuk menjadi single baru Drive.
baca juga: Drive Tegaskan Polemik dengan Anji Bukan untuk Dongkrak Lagu Barunya |
Inspirasi liriknya sendiri didapatkan dari sebuah kasus kekerasan dalam rumah tangga yang ia baca. Saat itu korban kekerasan masih sangat mencintai si pelaku. Walaupun telah mendapatkan perlakuan yang sangat tidak menyenangkan, sudut pandang liriknya justru dari sang pelaku kekerasan.
"Yang menyanyikan lagu ini adalah si pelaku, kayak bilang, 'Udah, lo tinggalin gue aja. Gue salah nih, gue jahat!. Tapi si korban tetap keukeuh, dia enggak mau ninggalin, cinta banget dan enggak mau lepasin pasangannya itu. Setelah lagunya jadi, judul diganti jadi 'Dilematika' yang artinya 'bimbang," jelas Dygo.
Diakui Drive, tidak mudah bisa bertahan selama hampir dua dekade. Di tengah kondisi yang tentunya tidak semua menyenangkan, mereka telah menginjak banyak kerikil tajam, namun harus terus berjalan.
“Kami tetap membuat karya, tetap membuat album. Kami sudah mengeluarkan enam album, dan akan merilis album ketujuh, selama 19 tahun. Ada rasa bangga tentunya, bisa bertahan dalam segala kondisi. Ada juga rasa tanggung jawab yang besar untuk membuat Drive tetap ada dan bisa lebih besar dari sebelumnya. Itu yang bikin kami terus bertahan," jelas Dygo.
Album Satu 7an nantinya bakal memuat tujuh lagu. Lima di antaranya karya baru, ditambah dua lagu lama yang didaur ulang, yakni "Akulah Dia" dan "Melepasmu". Axl Ramanda yang menjadi vokalis baru Drive bersyukur bisa mengarungi perjalanan bersama rekan-rekannya.
“Semoga bisa lebih dikenal lagi dengan formasi terkini. Mudah-mudahan di ultah ke-20 tahun depan bisa gelar konser tunggal besar-besaran, dengan peminat atau penonton yang besar-besaran juga," kata Axl.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id