Jumpa pers Synchronize Festival 2019 (Foto: Ist)
Jumpa pers Synchronize Festival 2019 (Foto: Ist)

Synchronize Festival 2019

Synchronize Festival 2019 Ditenagai Power Bank, Tanpa Genset

Agustinus Shindu Alpito • 21 Agustus 2019 20:18
Jakarta: Synchronize Festival 2019 mengusung konsep festival hijau, yaitu meminimalisir penggunaan energi tak terbarukan dan berupaya mengurangi sampah plastik.
 
Ada beberapa hal yang dilakukan pihak penyelenggara, yaitu menyediakan wadah sampah terpilah, mengolah sampah organik menjadi kompos, menyediakan tempat parkir bagi pesepeda, tempat pengisian air minum bagi mereka yang membawa botol minum, hingga menggunakan tenaga listrik terbarukan.
 
"Kita akan pakai power bank PLN. Tidak ada pembakaran fosil. Satu juta watt akan di-support temen2 PLN menuju green festival," kata David Karto, dari demajors, dalam jumpa pers di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, pada Rabu, 21 Agustus 2019.

demajors merupakan penyelenggara festival ini. Mereka bekerjasama dengan Dyandra Promosindo.
 
Tahun ini Synchronize Festival menghadirkan 129 penampil. Festival ini digelar selama tiga hari, yaitu pada 4, 5, 6 Oktober 2019, di Gambir Expo Kemayoran.
 
Pada tahun ini, Synchronize Festival menghadirkan di antaranya Didi Kempot, Sheila On 7, Steven and Coconuttreez, Efek Rumah Kaca, Danilla, Babang "Tamvan" Andika Eks, Kangen, Wali, Setia Band, Yura Yunita, Radja, Frau, Kunto Aji, Kelompok Penerbang Roket.
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ASA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan