Lini masa Twitter pun dipenuhi ungkapan bahagia fans Coldplay. Mereka mengaku tak sabar untuk melihat penampilan Chris Martin, sang vokalis Coldplay, di GBK.
"Semalem mimpi dapet tiket, ternyata beneran dapet. Nangis banget. See you bang Chris Martin," cuit @vantilasi.
"CHRIS MARTIN I'M GOING TO SEE YOU," cuit @scoopsahoii.
"See you soon Babang Chris Martin di GBK," cuit @txtdrjkt sambil menyertakan emoji mencium.
semalem mimpi dapet tiket ternyata beneran dapet nangis bgt see u bang chris martin?????????? pic.twitter.com/mmfDKCuIfk
— ? (@vantilasi) May 17, 2023
Sebagai informasi, penjualan tiket konser Coldplay khusus Presale BCA dijadwalkan akan dibuka lagi esok hari, Kamis, 18 Mei 2023, di jam 10.00 WIB. Sementara penjualan untuk publik secara luas baru akan dibuka 19 Mei di jam yang sama.
(Nicholas Timothy Suteja)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News