Suga BTS (Foto: via NBA)
Suga BTS (Foto: via NBA)

Suga BTS Resmi Merilis Album Solo Perdananya, D-Day

Medcom • 21 April 2023 18:02
Jakarta: Suga BTS resmi merilis album solo perdanannya yang bertajuk D-Day pada Jumat, 21 April 2023. Perilisan ini juga dibarengi dengan merilis video klip "Haegeum", yang merupakan main track dari album D-Day.
 
Album ini berisi sepuluh lagu dan turut menggandeng sejumlah kolaborator, seperti J-Hope dan RM yang juga sesama member BTS, IU, hingga seorang komponis legendaris asal Jepang, Ryuichi Sakamoto.
 
Sebelumnya, Suga sudah lebih dulu merilis dua mixtape, yaitu Agust D (2016) dan D-2 (2020). Suga mengatakan kalau perilisan album D-Day ini sekaligus menutup trilogi musik Suga dengan nama panggung Agust D.

"D-Day merupakan akhir dari trilogi Suga sebagai Agust D. D-Day ibarat 'hari yang telah tiba', 'mari kita terlahir kembali hari ini'. Saya yang ada di masa lalu sudah 'mati' dan tidak lagi ada. Hanya ada saya yang sekarang," kata Suga dalam talkshow IU's Pallete, belum lama ini.
 
"Jadi dalam album ini, saya ingin berusaha fokus pada diri saya sekarang, yang hidup di masa sekarang. Sekarang itu adalah D-Day," lanjutnya.
 
Sementara itu, Suga juga akan manggung di Indonesia pada 26-28 Mei 2023 di ICE BSD.
 
(Nicholas Timothy Suteja)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ASA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan