Jakarta: Sinetron Bintang Samudera yang dibintangi Riza Syah juga Steffi Zamora menjadi sorotan setelah resmi tayang pada 19 September lalu. Hal itu dikarenakan penggunaan lagu "Hingga Tua Bersama" sebagai soundtrack yang dianggap tidak berizin.
Hal tersebut diungkapkan oleh pengacara Rizky Febian yang sekaligus merupakan pencipta lagu tersebut, yakni Fery Hudaya. Fery mengaku terkejut saat melihat lagu miliknya itu menjadi soundtrack di sinetron baru tersebut.
"Saya baru tahu adanya hal tersebut pada tanggal 19 September saat melihat salah satu televisi swasta ada sinetron baru berjudul Bintang Samudera dan menggunakan OST 'Hingga Tua Bersama'. Sedangkan saya selaku pencipta lagu tak pernah memberikan izin," kata Fery.
Ia pun mengatakan bahwa dirinya akan menempuh jalur hukum atas tindakan tak berizin tersebut.
"Saya kira saya akan melakukan somasi pada pihak terkait dan saya telah menunjuk lawyer untuk mengurus hal itu," ujarnya.
"Hingga Tua Bersama" merupakan lagu hits dari Rizky Febian yang merupakan bagian dari album dengan judul yang sama. Album tersebut dirilis pada 2021 lalu di kanal YouTube DR2 Music Entertainment.
(Nicholas Timothy Suteja)
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id