Lagu "Sudahlah" sendiri berkisah tentang perjalanan seorang manusia yang beranjak dewasa dan menemukan aktualisasi diri khususnya dalam karier. Dalam video klip, Ear Sun menggandeng selebgram Azizah Salsha sebagai model.
Proses pengambilan gambar dilakukan di tiga negara yakni Swiss, Austria, dan Italia. Syuting dikerjakan selama 10 hari dengan istri Pratama Arhan itu menjadi tokoh sentral.
"Kami syutingnya bareng Rumah Produksi Titik Sembilan dengan Azizah Salsha sebagai model di musik video-nya. Kami menghabiskan waktu sepuluh hari di Swiss, Austria, dan Italia," kata Ear Sun.
"Ceritanya Azizah adalah seorang Warga Negara Indonesia (WNI) yang tinggal di Eropa dan sedang kesulitan mencari kerja, karena persaingan di sana lebih sulit lagi," lanjutnya.
baca juga: Ini Jadwal Penjualan Tiket Tambahan Konser Sheila On 7 ‘Tunggu Aku Di’ di 4 Kota |
Sejumlah tempat wisata terkenal di tiga negara itu mereka kunjungi untuk menjadi latar. Sebut saja seperti pedesaan di Grinderwald hingga puncak Jungfraujoch, Swiss.
"Di music video nanti kami juga melibatkan warga lokal di Eropa, misalkan untuk peran teman-temannya Azizah saat adegan di Venezia, Italia, atau saat Azizah mendapatkan ide membangun restoran Indonesia. Jadi proyek ini benar-benar kami kerjakan serius, di mana talent tidak hanya melibatkan orang Indonesia tapi juga warga setempat," jelasnya.
Ear Sun bersyukur proses produksi bersama Titik Sembilan berjalan lancar. Lantaran sudah sering berkolaborasi, Ear Sun merasa puas dengan hasil video klip yang ditampilkan.
"Ini sudah kali kelima saya bekerja sama dengan tim Titik Sembilan. Karena tim ini memang jagonya storytelling, jadi kami nggak cuma jual keindahan pemandangan saja, tapi juga storytelling tentang susahnya pencarian kerja," tutupnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id