Vino G Bastian (Foto:MI/Adam Dwi)
Vino G Bastian (Foto:MI/Adam Dwi)

Lagu Chrisye Favorit Vino Bastian Semasa Pacaran

Agustinus Shindu Alpito • 22 September 2016 10:43
medcom.id, Jakarta: Aktor Vino G Bastian didaulat memerankan karakter Chrisye dalam film biopik bertajuk Chrisye, yang disutradarai oleh Rizal Mantovani.
 
Dalam jumpa pers di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Rabu (21/9/2016), Vino mengaku cukup dekat dengan karya musik Chrisye, terutama saat menjalani pacaran.
 
"Lagu-lagu Chrisye itu dulu jadi soundtrack saya pacaran, lagu Untukku," kata Vino sembari tertawa.

(Baca: Lagu Ini Paling Disukai Mendiang Chrisye)
 
Saat disinggung dengan siapa Vino melewati masa pacaran dengan lagu tersebut, suami Marsha Timothy itu berkilah diiringi gelak tawa, "Semuanya. Pacar saya kan banyak."
 
Ditunjuknya Vino sebagai pemeran Chrisye tak lepas dari keinginan Yanti, istri almarhum Chrisye.
 
"Saya lihat trailer Warkop dua kali. Saat itu tiba-tiba hati saya bilang, 'ini' (yang tepat memerankan Chrisye). Kemudian, saya sampaikan kepada Rizal Mantovani," ucap Yanti.
 
Film Chrisye akan mengangkat sisi humanis sang legenda, terutama figurnya yang dekat dengan keluarga. Proses syuting film baru akan dilakukan pada awal tahun depan.
 

Lihat Video: Air Supply akan Konser di Jakarta
 


 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(DEV)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan