Lula Lahfah (Foto: Instagram/lulalahfah)
Lula Lahfah (Foto: Instagram/lulalahfah)

Polisi Uji Labfor Barang Bukti Kematian Lula Lahfah, Hasil Segera Diumumkan

Rafi Alvirtyantoro • 28 Januari 2026 16:29
Ringkasnya gini..
  • Polisi tengah melakukan uji laboratorium terhadap sejumlah barang bukti yang ditemukan di lokasi kematian selebgram Lula Lahfah
  • Polisi telah memeriksa sedikitnya 10 orang saksi untuk menggali keterangan lebih dalam mengenai aktivitas terakhir Lula Lahfah.
  • Petugas medis dari Rumah Sakit Fatmawati yang melakukan visum luar serta dokter dari Rumah Sakit Pondok Indah terkait riwayat medis Lula Lahfah.
Jakarta: Pihak kepolisian tengah melakukan uji laboratorium terhadap sejumlah barang bukti yang ditemukan di lokasi kematian selebgram Lula Lahfah. Langkah ini diambil untuk memperjelas penyebab pasti meninggalnya sang selebgram.
 
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Bhudi Hermanto, mengatakan bahwa seluruh barang bukti telah dikirimkan ke Laboratorium Forensik (Labfor).
 
Budhi meminta masyarakat bersabar menunggu hasil resmi agar tidak muncul spekulasi yang simpang siur. Ia juga memastikan bahwa pihak kepolisian bekerja secara profesional dalam menangani kasus ini.

Libatkan Tim Ahli dan Kementerian Kesehatan

Kombes Bhudi Hermanto menjelaskan bahwa pihaknya akan mengundang beberapa pihak terkait untuk memaparkan hasil penyelidikan. Salah satunya adalah dokter yang melakukan visum terhadap jenazah Lula Lahfah.
“Nanti setelah hasil laboratorium forensik keluar, kami akan melaksanakan konferensi pers secara komprehensif dengan menghadirkan dari Kementerian Kesehatan, laboratorium forensik, dokter yang memeriksa riwayat medis maupun visum luar terhadap jenazah," jelas Kombes Bhudi Hermanto di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, pada Rabu, 28 Januari 2026.

Sepuluh Saksi Diperiksa Termasuk Reza Arap

Hingga saat ini, polisi telah memeriksa sedikitnya 10 orang saksi untuk menggali keterangan lebih dalam mengenai aktivitas terakhir Lula Lahfah.

"Pemeriksaan saksi-saksi sudah dilakukan, 10 saksi," tutur Bhudi.
 
Saksi-saksi tersebut meliputi asisten rumah tangga (ART), sopir, asisten pribadi, dua teknisi apartemen, hingga kekasih Lula Lahfah, yakni Reza “Arap” Oktovian. Selain saksi dari lingkungan terdekat, polisi juga meminta keterangan dari tim medis.
 
Petugas medis dari Rumah Sakit Fatmawati yang melakukan visum luar serta dokter dari Rumah Sakit Pondok Indah terkait riwayat medis almarhumah turut diperiksa oleh penyidik.  

Pendalaman Olah TKP dan Kronologi Kejadian

Selain memeriksa saksi, kepolisian telah mendalami rangkaian peristiwa di lokasi kejadian. Fokus penyelidikan meliputi kronologi penemuan jenazah, pengelolaan barang bukti, hingga hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
 
Lula Lahfah sebelumnya ditemukan meninggal dunia dalam posisi telentang dan tubuh sudah kaku di sebuah apartemen di kawasan Jakarta Selatan pada Jumat, 23 Januari 2026. Penemuan ini bermula dari kecurigaan asisten rumah tangga lantaran Lula tidak memberikan respons sejak pagi hingga petang hari.
 
Jenazah Lula Lahfah telah dimakamkan di TPU Rawa Terate, Cakung, Jakarta Timur, pada Sabtu, 24 Januari 2026.
 
Keterangan foto:
Lula Lahfah (Foto: Instagram/lulalahfah)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan