EXO. Foto: Allkpop
EXO. Foto: Allkpop

Jelang Comeback, EXO Umumkan Musim Baru Travel the World on a Ladder

Fatha Annisa • 07 November 2025 12:57
Jakarta: EXO akan kembali dengan musim terbaru “EXO’s Travel the World on a Ladder” sebagai bagian dari aktivitas menjelang comeback. Sayangnya, tidak semua anggota berpartisipasi dalam variety show ini.
 
Menurut pemberitaan Herald POP, EXO telah memulai persiapan untuk musim terbaru program “EXO’s Travel the World on a Ladder”. Dikabarkan bahwa mereka terus mengadakan pertemuan sebelum syuting skala penuh.
 
Namun, hanya Suho, Chanyeol, D.O., Kai, Sehun, dan Lay yang akan berpartisipasi dalam program tersebut. Sedangkan Chen, Baekhyun, dan Xiumin diperkirakan absen.
 
Baca juga: D.O. EXO Gabung dengan Blitzway Entertainment, Agensi Joo Ji Hoon

 

EXO’s Travel the World on a Ladder

“EXO’s Travel the World on a Ladder” pertama kali tayang pada tahun 2018. Program yang telah menayangkan empat musim ini dikenal karena menunjukkan sisi natural dan interaksi hangat antar member di luar panggung.
 
Program ini menampilkan petualangan para member di berbagai destinasi menarik seperti pada musim-musim sebelumnya di Jepang, Kaohsiung (Taiwan), Namhae, serta Geoje dan Tongyeong (Korea Selatan).
 
Selain kembali ke layar lewat reality show, keenam member EXO juga dijadwalkan menggelar fan meeting bertajuk “EXO’verse” pada 14 Desember mendatang di Inspire Arena, Incheon, Korea Selatan.
 
Baca juga: EXO Siap Gelar Fanmeeting dan Rilis Album, Bakal Full Member?

 
EXO juga dikabarkan tengah menyiapkan album comeback penuh yang dijadwalkan rilis pada paruh pertama 2026. Dengan berbagai proyek yang akan datang, tahun mendatang tampaknya akan menjadi periode penuh kejutan bagi EXO dan para penggemarnya di seluruh dunia.
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(PRI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan