Band emo legendaris MCR akan menjadi salah satu penampil utama (headliner) di Hammersonic Festival 2026, yang akan digelar pada Minggu, 3 Mei 2026 di Jakarta. Pengumuman ini disampaikan langsung oleh Ravel Entertainment melalui unggahan terbaru di akun Instagram resmi @ravelentertainment pada Senin pagi, 7 Juli 2025.
"My Chemical Romance, Minggu, 3 Mei, 2026," tulis Ravel Entertainment di Instagram.
Lewat unggahan di akun Instagram resmi @mychemicalromance, band asal New Jersey yang digawangi Gerard Way cs ini mengonfirmasi bahwa mereka akan menyambangi sejumlah negara di Asia, dimulai dari Incheon, Korea Selatan pada 18 April, lalu berlanjut ke Thailand, Filipina, Singapura, Malaysia, dan akhirnya ditutup di Jakarta, Indonesia pada 3 Mei 2026.
Harga Tiket Konser My Chemical Romance di Hammersonic
Dikutip dari laman hammersonic.com, tiket hari kedua yakni, Minggu 3 Mei 2025 yang juga menjadi jadwal tampilnya My Chemical Romance ini dijual dalam tiga kategori. Berikut detail harga tiketnya:
- Presale 1: Rp2.599.000
- Presale 2: Rp2.799.000
- Generale Sale: Rp3.099.000
Link Tiket Konser My Chemical Romance di Hammersonic
Tiket My Chemical Romance di Hammersonic 2026 ini dapat dibeli di laman hammersonic.com/tickets. Penjualan akan dibuka besok Rabu, 9 Juli 2025 pukul 13.00 WIB.
Baca juga: Ravel Entertainment Jamin My Chemical Romance Tampil seperti Konser Tunggal di Jakarta |
Konser My Chemical Romance di Hammersonic
Ravel Entertainment menegaskan bahwa My Chemical Romance bakal tampil pada hari kedua dan menampilkan full setlist layaknya konser tunggal meskipun tampil di festival. Kedatangan MCR ke Indonesia kali ini menjadi momen nostalgia tersendiri.Terakhir kali mereka tampil konser di Jakarta adalah pada 31 Januari 2008 dalam tur album legendaris The Black Parade, yang digelar di Plenary Hall Jakarta Convention Center (JCC).
Saat itu, formasi lengkap Gerard Way, Mikey Way, Ray Toro, Frank Iero, dan Bob Bryar masih hadir di atas panggung. Kini, band ini tampil tanpa Bob Bryar, sang drummer, yang dikabarkan meninggal dunia pada 29 November 2024 lalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id