Melalui promotor Melomood Company, acara ini akan menjadi momen perdana Bonnadol datang ke Indonesia.
Salah satu hal yang membuat para penggemar Indonesia semakin mengagumi Bonnadol adalah kemampuannya berbahasa Indonesia dan kecintaannya terhadap lagu-lagu lokal, seperti “Kesempurnaan Cinta” dan “Cukup Tau” karya Rizky Febian. Ia juga sering beberapa kali mengunggah video TikTok dengan audio serta keterangan dalam bahasa Indonesia.
Bonnadol telah mencuri perhatian banyak penggemar dengan kepribadiannya yang ceria, suara hangat, dan energi positif sejak debut pada tahun 2020 lewat single “When I Have You”. Lagu perdananya itu menjadi titik awal perjalanan kariernya di industri pop Thailand.
Dengan gaya musik pop yang ceria, lirik sederhana, dan semangat muda yang kuat, ia berhasil membangun basis penggemar setia di berbagai negara Asia selain Thailand, termasuk Indonesia.
Jadwal, Lokasi, dan Harga Tiket One Fine Day with Bonnadol 2025

Acara One Fine Day with Bonnadol - Fan Meeting akan diselenggarakan pada 15 November di Batek Theater, Balai Kartini, Jakarta pukul 17.00–19.00 WIB. Tiket Early Bird sudah bisa dibeli pada situs web www.goersapp.com/event/bonnadoljakarta. Tiket dibanderol mulai dari Rp700 ribu untuk kategori GA Early Bird hingga Rp2 juta untuk VIP harga normal.
Pemegang tiket VIP akan mendapatkan kesempatan untuk foto dan berinteraksi secara personal dengan Bonnadol. Seluruh pemegang tiket One Fine Day with Bonnadol akan diberikan photocard.
Berikut rincian harga tiket beserta keuntungan yang didapat
1. VIP: Rp2,3 juta setelah pajak (harga normal) / Rp1,8 juta setelah pajak (early bird)Keuntungan: Foto 1:1, Hi-Touch, Polaroid, Poster Tanda Tangan, Photocard & lainnya
2. GA+: Rp1,6 juta setelah pajak (harga normal) / Rp1,3 juta setelah pajak (early bird)
Keuntungan: Foto Grup 1:5, Poster Tanda Tangan, dan Photocard Eksklusif
3. GA: Rp977 ribu setelah pajak (harga normal) / Rp805 ribu setelah pajak (early bird)
Keuntungan: Foto Grup 1:10, Termasuk Photocard
(Nyimas Ratu Intan Harleysha)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id