Iko Uwais di Jakarta Pusat, Kamis, 1 Agustus 2019. (Foto: Medcom.id/Cecylia Rura)
Iko Uwais di Jakarta Pusat, Kamis, 1 Agustus 2019. (Foto: Medcom.id/Cecylia Rura)

Iko Uwais Ikut Produseri Wu Assassins

Cecylia Rura • 06 Agustus 2019 12:31
Jakarta: Iko Uwais tak hanya diberi kesempatan menjadi koreografer laga tetapi sebagai lead actor dan executive producer untuk serial Netflix Wu Assassins. Tawaran ini bermula dari produser John Wirth, sosok yang juga memproduseri Terminator: The Sarah Connor Chronicles.
 
"Tadinya saya hanya sebagai koreografer dan John Wirth memilih saya, ketuk palu menjadi lead actor karena dia sudah lihat (saya) pas adegan Mile 22 waktu dia datang ke ruang editor. Dia ternyata sudah percaya, ini orangnya," kata Iko Uwais usai jumpa pers bersama Netflix di Jakarta Pusat, Kamis 1 Agustus 2019.
 
Untuk bangku produser eksekutif, Iko mau tidak mau terlibat karena dia memegang peranan penting sebagai koreografer laga. Iko menjabat sebagai produser eksekutif dari segi konten dan kreatif, bukan sebagai investor.

"Saya diberi kepercayaan sebagai lead actor dan kenapa jadi produser (eksekutif)? Karena saya sebagai koreografer jadi bertanggung jawab dari segi action-nya," kata Iko.
 
Momen ini sekaligus menjadi bentuk idealisme Iko Uwais dalam berakting. Saat pertama kali memegang peran produser eksekutif, Iko mengaku pusing dan mengemban tanggung jawab besar.
 
"Saya cuma sebagai executive producer tidak di lapangan, otomatis harus berada di lapangan. Jadi bisa lebih tahu dari kasat mata, harus dilihat sendiri. Apalagi sekarang saya sebagai executive producer, saya lead juga, koreo juga, dan saya sebagai executive producer seenggaknya bisa mengontrol dari segala penjuru, sudut. Sedikit pun yang saya enggak suka, Alhamdulillah saya ada power untuk bisa mengubahnya," terang Iko menjelaskan perannya.
 
Serial drama kriminal Wu Assassins dikerjakan John Wirth selaku penulis dan produser eksekutif, bersama Tony Krantz untuk Netflix dengan 10 episode. Rencananya, dua episode pertama disutradarai Stephen Fung. Musim pertama Wu Assassins telah merampungkan syuting di Vancouver, Kanada pada November tahun lalu.
 
Iko Uwais memerankan Kai Jin, seorang koki yang menjadi orang terakhir Wu Assassins terpilih untuk memulihkan dan mengumpulkan tiga serangkai kekuatan kuno. Kai Jin mewarisi kekuatan biksu yang menjaga dan memberinya kekuatan.
 
Serial ini dibintangi Iko Uwais bersama Mark Dacascos, Byron Mann, Li Jun Li, Celia Au, Lewis Tan, Lawrence Kao, Tommy Flanagan, Katheryn Winnick, Tzi Ma, JuJu Chan, Summer Glau, Robin McLeavy, dan Travis Caldwell.
 
Serial Wu Assassins mulai tayang di Netflix 8 Agustus 2019.
i
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ASA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan