Drama garapan penulis Park Hae Young ini dikabarkan tayang pada paruh pertama 2026, namun belum ada tanggal pasti perilisan episode perdananya. Park Hae Young sendiri sudah dikenal lewat berbagai karya seperti My Mister dan My Liberation Notes.
Lantas, siapa saja pemerannya dan kisah seperti apa yang akan diangkat dalam serial Everyone is Fighting Their Own Worthlessness?
Sinopsis Everyone is Fighting Their Own Worthlessness
Everyone is Fighting Their Own Worthlessness mengisahkan seseorang yang berada dalam lingkaran pertemanan penuh orang-orang sukses. Ia pun merasa dirinya menjadi satu-satunya dengan hidup yang tidak pernah berjalan dengan baik.Penderitaan hidup lantas menumbuhkan rasa iri dan kecemburuan terhadap teman-temannya sendiri. Ia perlahan kehilangan kewarasan dan mencoba untuk kembali mencari ketenangannya.
“Everyone Is Fighting Their Own Worthlessness berfokus pada proses orang-orang yang terhenti di hadapan rasa tidak berharga, saling menerima kelemahan satu sama lain, dan untuk pertama kalinya dalam hidup mereka, menemukan ruang untuk bernapas,” jelas tim produksi, dikutip Soompi, Selasa 20 Januari 2026.
| Baca juga: 7 Drakor Terbaik Go Youn Jung, Terbaru Can This Love Be Translated? |
Pemeran Everyone is Fighting Their Own Worthlessness
Selain Go Youn Jung, drama ini juga akan dibintangi oleh deretan artis yang namanya sudah tidak asing lagi di industri hiburan Korea seperti Koo Kyo Hwan, Oh Jung Se, Kang Mal Geum, and Park Hae Joon.1. Go Youn Jung
Go Youn Jung akan memperlihatkan sisi baru dirinya sebagai Byun Eun Ah, seorang produser di perusahaan film Choi Film yang dijuluki “The Ax” karena ulasan naskahnya yang tajam seperti pisau.Eun Ah berharap dapat menemukan keseimbangan dan tetap tenang dalam situasi apa pun. Namun pada kenyataannya, ia berjuang melawan trauma dan mengalami mimisan setiap kali emosinya terlalu tertekan.
2. Koo Kyo Hwan
Koo Kyo Hwan mendapat peran utama pertamanya di serial Everyone Is Fighting Their Own Worthlessness. Karakter yang dimainkan adalah Dong Man, seorang sutradara film yang menjanjikan. Ia bergabung di kalangan kelompok industri film terkenal “The Eight”, dan menjadi satu-satunya anggota yang belum debut.Seperti tamu yang tidak diundang, dia terus-menerus berada di pinggiran, bertahan dengan susah payah sambil menyembunyikan kecemasan dengan racauan yang tak henti-henti dan sikap sombong.
| Baca juga: Fakta Menarik Drakor Can This Love Be Translated, Sempat Ganti Pemeran? |
3. Oh Jung Se
Oh Jung Se akan memerankan Park Kyung Se, seorang sutradara di sebuah perusahaan film. Ia telah sukses membuat lima film fitur. Tetapi setelah proyek terbarunya gagal di box office, ia menjadi sangat terguncang dan terganggu oleh rasa inferior dan ketidakamanan.Anehnya, ia justru merasa terganggu dengan Dong Man, yang notabenenya ‘tidak ada apa-apanya’ dibanding dia.
4. Kang Mal Geum
Kang Mal Geum memerankan Go Hye Jin, CEO Gobak Film dan istri Kyung Se, yang menjadi pusat gravitasi drama ini. Hye Jin mengelola restoran yang berfungsi sebagai markas rahasia The Eight. Ia juga merupakan produser serba bisa yang kadang menunjukkan kepemimpinan yang tegas dan blak-blakan.5. Park Hae Joon
Aktor Park Hae Joon memerankan Hwang Jin Man, saudara laki-laki Dong Man dan seorang mantan penyair. Ia pernah menulis puisi, tetapi setelah mencapai batas ketidakmampuannya, ia memutuskan hubungan dengan dunia dan hidup pas-pasan, berpindah dari satu lokasi pekerjaan harian ke lokasi lainnya.Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News