Deva Mahenra nobar 99 Nama Cinta (Foto: dok. mncpictures)
Deva Mahenra nobar 99 Nama Cinta (Foto: dok. mncpictures)

Deva Mahenra Ikut Berharap Ada Sekuel Film 99 Nama Cinta

Elang Riki Yanuar • 19 November 2019 21:29
Jakarta: Deva Mahenra ikut menemui langsung penonton film terbarunya, 99 Nama Cinta yang sudah tayang di bioskop sejak 14 November 2019. Dia pun bersyukur film garapan sutradara Danial Rifki itu mendapat respons positif.
 
Menurut Deva, tiket penjualan di beberapa studio seperti di Grand XXI Solo, Panakkukang, Daan Mogot XXI dan beberapa studio lainnya habis terjual. Dia juga sempat memantau sejumlah respons penonton di media sial
 
"Ada yang bilang filmnya bagus. Sama banyak yang berharap ada sekuel film 99 Nama Cinta. Ya semoga saja," kata Deva Mahenra dalam keterangan tertulisnya.
Film 99 Nama Cinta digarap berdasarkan naskah yang ditulis Garin Nugroho. Film ini bercerita tentang kehidupan seorang produser bernama Talia dan Ustaz muda bernama Kiblat. Keduanya berteman sejak kecil dan kemudian bertemu saat dewasa.
 
Kehidupan Kiblat dan Talia sangat bertolak belakang. Kiblat lulusan sekolah agama ternama dan berusaha membagikan ilmu agama di pesantren yang dikelola ayahnya, sementara Talia adalah seorang produser acara gosip yang memiliki banyak masalah kehidupan.
 
Keduanya kemudian kembali bertemu lantaran Kiblat harus menjalankan amanat orangtuanya mengajarkan ilmu agama pada Talia. Namun rupanya dia membujuk Talia untuk belajar ilmu agama bukan hal mudah.
 
Sebelum tayang, banyak orang menyebut film ini bergenre religi. Namun, setelah tayang, penonton bisa tahu bahwa film 99 Nama Cinta merupakan kisah cinta yang bernuansa religi.
 
Film 99 Nama Cinta dibintangi Deva Mahenra, Acha Septriasa, Susan Sameh, Adinda Thomas, Chiki Fawzi dan lainnya.
 
 
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id

(ELG)




LEAVE A COMMENT
LOADING

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif