Ambisi rahasia Benedict telah terungkap dalam email dari mantan eksekutif Sony Studios, Amy Pascal, yang telah bocor di internet akibat ulah hackers yang membobol sistem komputer Sony Pictures.
Benedict sempat bertemu dengan Amy untuk membahas peran tahun lalu, menyusul keberhasilan "The Imitation Game" di mana Benedict berperan sebagai ahli matematika jenius, Alan Turing.
Pascal kemudian mengirim email ke produser Hollywood, Graham King, dan mengatakan kepadanya bahwa Cumberbatch tertarik bermain sebagai David Bowie. Amy menyebut aktor Inggris itu sebagai "cum batch". "Benedict cum batch ingin bermain sebagai Bowie," tulis email Amy untuk Graham King.
Pascal juga telah dihubungi oleh Tracey Jacobs dari United Talent Agency yang mengatakan, "Benedict mencintaimu."
Email-email Amy yang telah tersebar di internet tentang Benedict Cumbercatch, diantaranya:
"Dia akan tepat untuk berperan sebagai Cleopatra dan hanya Tuhan yang tahu sebagai apa lagi."
"Dia menyebutkan sesuatu tentang Bowie."
Amy Pascal dipaksa berhenti oleh Sony Pictures setelah kebocoran mengungkapkan komentar-komentar rasis dan tak menyenangkan tentang para aktor yang ditulis Amy.
Freddie Mercury dan David Bowie, 68, adalah teman dekat dan merekam hit "Under Pressure" tahun 1981 yang menduduki puncak tangga lagu Inggris dan menjadi hit di seluruh dunia.
Hollywood telah mencoba untuk membuat film tentang Freddie Mercury selama bertahun-tahun.
Akhirnya film biopik Freddie Mercury mulai syuting di London akhir tahun ini, mencakup tahun-tahun awal Queen hingga konser Live Aid mereka pada tahun 1985, tidak sampai kematian Freddie Mercury tahun 1991 karena AIDS. (Sunday Express)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id