Pengisi suara Panji Tengkorak (Foto: instagram)
Pengisi suara Panji Tengkorak (Foto: instagram)

Denny Sumargo Ingin Panji Tengkorak Dibuat Versi Live-action Usai Format Animasi

Elang Riki Yanuar • 23 Agustus 2025 16:57
Jakarta: Denny Sumargo merasa lega setelah menonton film animasi Panji Tengkorak untuk pertama kalinya. Di film ini, Denny mengisi suara tokoh utama Panji. 
 
Sama seperti kebanyakan artis lain yang terlibat di film ini, Denny baru pertama kali menjadi voice actor. Emosi Denny pun campur aduk saat menyaksikan film ini bersama penonton untuk pertama kali. 
 
"Saya merinding. Panji adalah sosok yang penuh luka, dan saat menonton filmnya, saya ikut tenggelam lagi dalam rasa sakit itu," kata Denny Sumargo. 

Denny menyatakan kekagumannya terhadap tim produksi yang dipimpin Daryl Wilson selaku sutradara. Setelah menonton, Denny bahkan menyebut film animasi Panji Tengkorak merupakan animasi 2D Indonesia terbaik yang pernah dia tonton.
 
"Ini sejarah, standar film gue tinggi. Aku respect untuk Deryl, dia menciptakan film animasi 2D Indonesia terbaik yang pernah gue tonton. Tantangannya banyak karena saya belum penrah, tapi beliau dan tim yang buat itu jadi miracle buat saya," ujarnya. 
 
Denny dan pemain lain seperti Aghniny Haque bahkan berharap Panji Tengkorak tidak hanya hadir dalam bentuk animasi, tapi juga live action. Aktor yang ajkrab disapa Densu itu berkelakar dirinya siap memberikan diskon jika Panji Tengkorak live-action benar-benar dibuat.
 
baca juga: 
 

 
"Saya berharap sih kalau ada yang versi aslinya ya saya pengin banget ya. Siapa yang setuju kalau jadi live action? Tapi kita lihat dulu animasinya. Mudah-mudahan bisa ngumpulin buat modal," ucapnya. 
 
Film Panji Tengkorak diangkat berdasarkan karakter dari komik legendaris karya Hans Jaladara. Menceritakan tentang Panji, seorang pendekar yang dikutuk hidup abadi dalam penderitaan setelah membalas dendam atas kematian istrinya. Dalam pencarian pusaka sakti yang diyakini bisa membebaskannya dari kutukan, Panji terjebak dalam konflik besar antar dua kerajaan.
 
"Kami berkeinginan mengangkat warisan komik legendaris Indonesia ke level baru. Kami percaya cerita ini masih relevan, punya makna dan pantas dikenalkan lagi ke generasi baru lewat medium sebuah Film animasi," kata Frederica, produser Falcon Pictures. 
 
Film ini menghadirkan pengisi suara seperti Denny Sumargo, Aghniny Haque, Donny Alamsyah, Cok Simbara, Nurra Datau, Revaldo, Donny Damara, Prit Timothy, dan Tanta Ginting. Film Panji Tengkorak bakal tayang di bioskop mulai 28 Agustus 2025.
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan