Baginya, film ini memiliki makna yang sangat personal karena merupakan bagian dari perjalanan awalnya di dunia perfilman.
"Film ini membawa saya masuk ke dunia film yang akhirnya saya cintai dan jalani hingga sekarang. Bisa kembali merasakan cerita ini, bekerja sama dengan Mas Anang Maja, Mba Mira, Mas Lilin, dan rekan-rekan lainnya adalah suatu kebanggaan," ungkap Nicholas di daerah Jakarta Selatan, XXI Plaza Senayan pada Jumat, 28 Februari 2025.
Selain nostalgia, pria berumur 41 tahun ini juga menyoroti tantangan yang dihadapi para pemain dalam film Rangga dan Cinta. Menurutnya, dibandingkan dengan generasinya dulu yang hanya berlatih berdasarkan skrip, para aktor saat ini sudah memiliki pengalaman dan refleksi tersendiri.
"Mereka punya interpretasi yang perlu kita hormati. Dengan pengalaman mereka sebagai remaja, mereka bisa memberikan sesuatu yang kreatif dan segar bagi industri film Indonesia," tambahnya.
baca juga: |
Dengan kombinasi cerita yang dekat di hati dan keterlibatan banyak sosok berpengalaman, Rangga & Cinta menjadi salah satu film yang patut dinantikan.
Film ini akan segera tayang pada tahun 2025 dan diproduksi oleh Miles Films. Sutradaranya adalah Riri Riza, dengan Mira Lesmana dan Toto Prasetyanto sebagai produser. Musik dalam film ini akan digarap oleh Melly Goeslaw dan Anto Hoed, yang sudah dikenal di dunia perfilman.
Selain itu, ada juga tim kreatif lainnya yang terlibat, seperti Toto Prasetyanto (Ko-produser), Vera Lestava (Penata Sinematografi), Dita Gambiro (Penata Artistik), Satrio Budiono (Penata Suara), Ichsan Rachmaditta (Perekam Suara), Dara Asvia (Penata Busana), Novie Ariyanti (Penata Rias), Pasha Prakasa (Koreografer), dan Aline Jusria (Editor).
Rangga & Cinta adalah remake dari film legendaris Ada Apa Dengan Cinta (AADC) yang pertama kali tayang pada 2002. Film ini mengisahkan perjalanan cinta dua remaja, Cinta dan Rangga, yang diperankan oleh Dian Sastrowardoyo dan Nicholas Saputra dalam versi aslinya.
Di versi terbaru ini, Rangga akan diperankan oleh El Putra Sarira, Cinta oleh Leya Princy, Borne oleh Rafi Sudirman, Karmen oleh Daniella Tumiwa, Mamet oleh Rafly Altama, Milly oleh Katyana Mawira, Maura oleh Kyandra Sembel, dan Alya oleh Jasmine Nadya.
(Nithania Septianingsih)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id