Hollywood Foreign Press Asscociation mengkonfirmasi bahwa rumah produksi 20th Century Fox menyertakan The Martian dalam kategori Best Comedy Movie.
Terdengar agak aneh. Sebab, bagi Anda yang telah menonton pasti mengira film ini bergenre sci-fi drama, meski pada banyak adegan terdapat banyolan yang mengundang tawa.
Diperkirakan, langkah ini terpaksa ditempuh guna menghindari persaingan ketat di kategori drama. Dengan masuk ke kategori komedi, The Martian bisa mendapatkan tanggapan lebih positif dan berpeluang besar untuk menang tanpa banyak pesaing.
Beberapa analis film percaya bahwa Fox tidak perlu melakukan hal seperti itu karena film ini sudah cukup baik untuk bersaing dengan film terkenal lainnya dalam kategori drama, terutama karena The Martian tampil apik di box office dan telah meraih Oscar untuk kategori Best Picture.
Keputusan ini memicu sejumlah pembuat film komedi tidak senang. Pada Oktober lalu, sutradara film Trainwreck, Judd Apatow, mengungkapkan keberatan via Twitter.
"Mencoba untuk mendominasi kategori komedi ketika film Anda adalah film drama yang takut persaingan dramatis, itu adalah langkah aneh," tweet Judd.
Cuitan Judd itu sekaligus untuk menyinggung film Joy yang juga sedang dalam proses diajukan masuk kategori komedi.
Golden Globe Awards ke-73 akan diselenggarakan di Beverly Hilton Hotel, Beverly Hills, California, pada 10 Januari 2016. Ajang penghargaan tahunan untuk film dan acara televisi itu akan mengumumkan para nominator pada 10 Desember 2015.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id