Wajah cantik Jolie menjadi sampul majalah People edisi terbaru. Bintang film "Salt" ini berbalut gaun pengantin putih lengkap dengan kerudung di kepala. Ada yang unik pada gaun pengantin Jolie. Bagian kerudungnya dihiasi lukisan karya seni keenam anaknya.
Adalah penjahit kenamaan dari Atelier Versace, Luigi Massi, yang menjahit satu per satu karya seni enam anak Jolie-Pitt. Tak kurang selusin karya seni tersebut disematkan dengan hati-hati dan sangat rapi.
"Luigi seperti keluarga bagi saya. Saya tidak bisa membayangkan jika orang lain yang membuat gaun ini. Dia tahu dan peduli dengan anak-anak. Sangat menyenangkan mengerjakan ini bersama-sama," tutur Jolie kepada People.
Menurut majalah itu, Pitt meraih jas dari lemari dan meminjam dasi dari salah seorang putranya karena dia lupa membawa dasi. Cincin kawin pasangan itu dirancang oleh Robert Procop, perhiasan yang sama dengan cincin pertunangan mereka.
Pasangan yang jatuh cinta di lokasi syuting film "Mr & Mrs Smith" ini mengungkapkan perasaannya tentang pernikahan mereka.
"Hari penting itu sangat santai dan penuh tawa. Ini adalah hari yang khusus untuk berbagi dengan anak-anak kami dan waktu yang sangat bahagia dengan keluarga kami," tutur mereka.
Jolie dan Pitt memutuskan menikah setelah 11 tahun hidup bersama dan memiliki enam anak. Pernikahan pasangan bintang papan atas ini digelar secara privat di Chateau Miraval, Provence, Prancis. Hanya dihadiri oleh 20 orang yang terdiri atas teman dekat dan anggota keluarga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id