BEAUTY

No Whitecast, No Ribet! Spill Sunscreen Skin Aqua Buat Daily yang Enggak Bikin Muka Abu-abu

Yatin Suleha
Selasa 27 Januari 2026 / 18:13
Ringkasnya gini..
  • Skin Aqua adalah perusahaan farmasi Jepang bernama Rohto.
  • Skin Aqua hadir sebagai salah satu brand sunscreen yang cukup populer karena formulanya ringan.
  • Berikut adalah rekomendasi sunscreen Skin Aqua.
Jakarta: Sunscreen adalah salah satu produk skincare wajib yang tidak boleh dilewatkan ya sobat Medcom. Sunscreen erutama untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari setiap hari. 

Sinar UV bisa menyebabkan kulit terbakar, muncul flek hitam, hingga mempercepat tanda-tanda penuaan dini jika tidak dilindungi dengan baik. 

Skin Aqua hadir sebagai salah satu brand sunscreen yang cukup populer karena formulanya ringan, nyaman di kulit, dan tersedia dalam berbagai varian sesuai kebutuhan.
 
Berikut adalah rekomendasi sunscreen Skin Aqua dari yang cocok untuk kulit berminyak, sensitif, sampai sunscreen dengan efek tone-up yang bisa sekaligus jadi base makeup dengan harga mulai dari Rp50 Ribuan.
 

1. Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30/50+ PA+++



(Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30/50+ PA+++. Foto: Dok. Rohto)

Sunscreen ini cocok untuk kulit normal hingga berminyak yang membutuhkan perlindungan harian tanpa rasa lengket. Dengan SPF 50, produk ini membantu melindungi kulit dari sinar UV-B penyebab kulit terbakar, serta PA++++ untuk perlindungan maksimal dari sinar UV-A yang memicu penuaan dini dan kulit kusam.

Dilengkapi improved hyaluronic acid (AcHA), sunscreen ini membantu menjaga kelembapan dan membuat kulit terasa lebih lembut lho. 

Formulanya berbasis air, cepat meresap, ringan, tidak meninggalkan white cast, serta bebas pewarna dan parfum. Bisa digunakan setiap hari dan nyaman dijadikan dasar makeup. Harga: Rp54 ribu.
 

2. Skin Aqua UV Mild Milk SPF 50+ PA++++



(Skin Aqua UV Mild Milk SPF 50+ PA++++. Foto: Dok. Rohto)

Baut kamu yang punya kulit sensitif dan rentan berjerawat varian ini pas banget. Kandungan SPF 50 dan PA++++ memberikan perlindungan tinggi dari sinar UV-A dan UV-B. Diperkaya vitamin E, allantoin, dan hydrolyzed jojoba esters yang membantu menenangkan kulit dan mengurangi peradangan akibat jerawat. 

Selain itu, improved hyaluronic acid dan collagen berfungsi menjaga kelembapan kulit. Teksturnya ringan, tidak lengket, dan bisa digunakan di wajah maupun tubuh. Formulanya hypoallergenic dengan tingkat iritasi rendah, sehingga aman untuk pemakaian sehari-hari. Harga: Rp50 ribu.
 

3. Skin Aqua Tone Up UV Essence SPF 50+ PA++++



(Skin Aqua Tone Up UV Essence SPF 50+ PA++++. Foto: Dok. Rohto)

Sunscreen ini cocok untuk yang ingin perlindungan sekaligus tampilan kulit lebih cerah. Dengan SPF 50+ PA++++, produk ini melindungi kulit dari paparan UVA dan UVB, sekaligus memberikan efek tone-up berkat kandungan pearlizing. 

Teksturnya melembapkan dan nyaman dipakai sebagai base makeup. Diperkaya asam hialuronat dan jojoba ester, sunscreen ini tersedia dalam beberapa varian warna seperti lavender, mint green, latte beige, dan rose yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kulit, mulai dari menetralkan kulit kusam hingga kemerahan. Harga: Rp53 ribu.
   

4. Skin Aqua UV Essence SPF 50+ PA++++ (Advanced Protection)



(Skin Aqua UV Essence SPF 50+ PA++++ (Advanced Protection). Foto: Dok. Nihonmart)

Varian ini menawarkan perlindungan ekstra dengan SPF 50 dan PA++++, sekaligus menutrisi kulit yang sering terpapar sinar matahari. Mengandung anti-aging ingredient untuk membantu mengurangi tanda penuaan dini lho.

Dan blue light protection agent dan antipollution agent yang cocok untuk aktivitas di luar ruangan maupun di depan layar.

Dilengkapi antioksidan untuk membantu menjaga kesehatan kulit, serta efek melembapkan dan mencerahkan. Formulanya hypoallergenic, non-acnegenic, dan non-comedogenic, serta bebas parfum, pewarna, dan alkohol. Harga: Rp106 ribu.


Secillia Nur Hafifah


Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

(TIN)

MOST SEARCH