BEAUTY
Inilah 5 Bedak Two Way Cake yang Oke dan Tahan Lama, Harga di Bawah Rp50 Ribuan
Mia Vale
Selasa 25 November 2025 / 16:44
Jakarta: Bagi beauty enthusiast, istilah bedak two way cake tentunya sudah amat sangat familier. Betapa tidak, produk ini dinilai efektif sebagai alternatif untuk menggabungkan pemakaian foundation dan bedak.
Dengan dikemas dalam bentuk bedak padat, kosmetik ini juga memiliki befagam coverage. Nah, untuk kamu kaum cewek yang malas pakai foundation atau BB Cream saat makeup tapi ingin mendapat hasil natural dan flawless, bedak two way cake bisa jadi solusi.
Dan berikut rekomendasi bedak two way cake yang enggak perlu mahal tapi hasilnya, amazing!

(Sariayu Bright Skin Putih Langsat Two Way Cake. Foto: Dok. Sariayu)
Kandungan lansium complex-nya dapat membantu menutupi noda dan warna kulit yang tidak merata. Selain itu, bedak seharga Rp45 ribuan ini mengandung ekstrak buah langsat, ekstrak bunga Hibiscus, ekstrak Licorice dan Vitamin C yang membantu mencerahkan kulit. Formulanya yang ringan, memberikan hasil akhir yang halus dan warna kulit tampak merata dan cerah.

(Dazzle Me Better than Filter Double Kill Two Way Cake Powder. Foto: Dok. Watson)
Bedak ini memiliki coverage tinggi dan hasil tampilan matte natural dan flawless. Dengan formula long wear dan fast oil fix, bedak Rp40 ribuan ini juga menjaga kulit tetap segar dan bebas kilap selama 12 jam.
Cocok untuk kamu yang menginginkan makeup yang tahan lama dan terlihat sempurna sepanjang hari. Selain tahan lama, produk ini mengontrol minyak berlebih dengan cepat, membantu menghindari tampilan wajah yang kilap dan greasy, ideal untuk kulit berminyak.

(Purbasari Flawless Matte BB Two Way Cake. Foto: Dok. Shopee)
Bedak ramah kantong ini cocok dipakai sehari-hari, dan memadukan compact powder dan pelembap dalam satu produk. Bedak hang dibandrol Rp35 ribuan ini dirancang untuk membantu mengontrol minyak sekaligus melindungi kulit dari sinar UV. Hasilnya, tampilan riasan wajah jadi matte serta bisa tahan lama.

(OMG Coverlast Two Way Cake. Foto: Dok. Shopee)
Produk yang dijual di pasaran dengan harga berkisar Rp25 ribuan dapat memberikan medium coverage dan tampilan halus untuk menutupi warna kulit tidak rata. Juga mengandung serum vitamin E, minyak jojoba, serta SPF 20 PA++ untuk perlindungan dari sinar matahari.
Dengan klaim bisa mengontrol minyak hingga 8 jam, bedak ini tidak mudah pudar dan cocok untuk sehari-hari karena teksturnya ringan.

(PIXY Two Way Cake Perfect Last. Foto: Dok. Soco)
Bedak yang satu ini tentunya sayang untuk dilewatkan. Pasalnya, meski dibandrol dengan harga Rp30 ribuan, bedak ini memiliki tekstur yang sangat halus dan lembut. Natural Whitening Powder dan Derivate Vitamin C yang terkandung di dalamnya berfungsi membuat wajah lebih cerah.
Jika diaplikasikan, bedak ini bisa membuat riasan wajah tampak halus. Tak cuma itu, bedak ini juga dapat mengurangi tampilan pori-pori di wajah dengan mudah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TIN)
Dengan dikemas dalam bentuk bedak padat, kosmetik ini juga memiliki befagam coverage. Nah, untuk kamu kaum cewek yang malas pakai foundation atau BB Cream saat makeup tapi ingin mendapat hasil natural dan flawless, bedak two way cake bisa jadi solusi.
Dan berikut rekomendasi bedak two way cake yang enggak perlu mahal tapi hasilnya, amazing!
1. Sariayu Bright Skin Putih Langsat Two Way Cake

(Sariayu Bright Skin Putih Langsat Two Way Cake. Foto: Dok. Sariayu)
Kandungan lansium complex-nya dapat membantu menutupi noda dan warna kulit yang tidak merata. Selain itu, bedak seharga Rp45 ribuan ini mengandung ekstrak buah langsat, ekstrak bunga Hibiscus, ekstrak Licorice dan Vitamin C yang membantu mencerahkan kulit. Formulanya yang ringan, memberikan hasil akhir yang halus dan warna kulit tampak merata dan cerah.
2. Dazzle Me Better than Filter Double Kill Two Way Cake Powder

(Dazzle Me Better than Filter Double Kill Two Way Cake Powder. Foto: Dok. Watson)
Bedak ini memiliki coverage tinggi dan hasil tampilan matte natural dan flawless. Dengan formula long wear dan fast oil fix, bedak Rp40 ribuan ini juga menjaga kulit tetap segar dan bebas kilap selama 12 jam.
Cocok untuk kamu yang menginginkan makeup yang tahan lama dan terlihat sempurna sepanjang hari. Selain tahan lama, produk ini mengontrol minyak berlebih dengan cepat, membantu menghindari tampilan wajah yang kilap dan greasy, ideal untuk kulit berminyak.
3. Purbasari Flawless Matte BB Two Way Cake

(Purbasari Flawless Matte BB Two Way Cake. Foto: Dok. Shopee)
Bedak ramah kantong ini cocok dipakai sehari-hari, dan memadukan compact powder dan pelembap dalam satu produk. Bedak hang dibandrol Rp35 ribuan ini dirancang untuk membantu mengontrol minyak sekaligus melindungi kulit dari sinar UV. Hasilnya, tampilan riasan wajah jadi matte serta bisa tahan lama.
4. OMG Coverlast Two Way Cake

(OMG Coverlast Two Way Cake. Foto: Dok. Shopee)
Produk yang dijual di pasaran dengan harga berkisar Rp25 ribuan dapat memberikan medium coverage dan tampilan halus untuk menutupi warna kulit tidak rata. Juga mengandung serum vitamin E, minyak jojoba, serta SPF 20 PA++ untuk perlindungan dari sinar matahari.
Dengan klaim bisa mengontrol minyak hingga 8 jam, bedak ini tidak mudah pudar dan cocok untuk sehari-hari karena teksturnya ringan.
5. PIXY Two Way Cake Perfect Last

(PIXY Two Way Cake Perfect Last. Foto: Dok. Soco)
Bedak yang satu ini tentunya sayang untuk dilewatkan. Pasalnya, meski dibandrol dengan harga Rp30 ribuan, bedak ini memiliki tekstur yang sangat halus dan lembut. Natural Whitening Powder dan Derivate Vitamin C yang terkandung di dalamnya berfungsi membuat wajah lebih cerah.
Jika diaplikasikan, bedak ini bisa membuat riasan wajah tampak halus. Tak cuma itu, bedak ini juga dapat mengurangi tampilan pori-pori di wajah dengan mudah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TIN)