BEAUTY
Ingin Wajah Terlihat Tirus? Begini Cara Memakai Blush On untuk Pipi Chubby
Yuni Yuli Yanti
Rabu 07 Januari 2026 / 09:10
Jakarta: Memiliki pipi tembem atau chubby memang kerap membuat orang tampak lebih muda dan menggemaskan. Namun, ternyata tak sedikit orang yang 'kurang' senang terlihat chubby lho! Pasalnya, pipi chubby juga bisa menggambarkan wajah yang tampak gemuk.
Nah, untuk menyiasati itu kamu enggak perlu bingung, caranya mudah kok! Dengan sedikit teknik makeup, kamu bisa membuat pipi chubby jadi terlihat lebih tirus. Mau tahu caranya? Yuk, intip!
Yang perlu diingat, untuk membuat pipi chubby terlihat lebih tirus, menurut laman Zalora, mulai dengan membuat garis lurus arah diagonal, bukan melengkung ya! Karena lengkungan bisa bikin wajahmu malah semakin terlihat bulat. Begini caranya:
1. Pilih blush on yang sesuai dengan warna kulitmu dan gunakan kuas yang tepat.
2. Mulailah dengan mengaplikasikan blush on di bagian atas tulang pipi, lalu buat garis lurus ke arah diagonal dari tulang pipi menuju pelipis.

(Foto: Ilustrasi. Dok. Freepik.com)
3. Hindari gerakan melengkung, karena garis lurus ini membantu menciptakan ilusi wajah yang lebih tirus.
4. Setelah itu, blend blush on dengan lembut agar hasilnya terlihat natural.
Bagaimana Ladies, caranya mudah bukan? Selamat mencoba ya!
Cek Berita dan Artikel yang lain di
(yyy)
Nah, untuk menyiasati itu kamu enggak perlu bingung, caranya mudah kok! Dengan sedikit teknik makeup, kamu bisa membuat pipi chubby jadi terlihat lebih tirus. Mau tahu caranya? Yuk, intip!
Yang perlu diingat, untuk membuat pipi chubby terlihat lebih tirus, menurut laman Zalora, mulai dengan membuat garis lurus arah diagonal, bukan melengkung ya! Karena lengkungan bisa bikin wajahmu malah semakin terlihat bulat. Begini caranya:
1. Pilih blush on yang sesuai dengan warna kulitmu dan gunakan kuas yang tepat.
2. Mulailah dengan mengaplikasikan blush on di bagian atas tulang pipi, lalu buat garis lurus ke arah diagonal dari tulang pipi menuju pelipis.

(Foto: Ilustrasi. Dok. Freepik.com)
3. Hindari gerakan melengkung, karena garis lurus ini membantu menciptakan ilusi wajah yang lebih tirus.
4. Setelah itu, blend blush on dengan lembut agar hasilnya terlihat natural.
Bagaimana Ladies, caranya mudah bukan? Selamat mencoba ya!
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(yyy)