Salah satu bos mafia paling kejam di Italia yang melarikan diri dari penjara dengan keamanan maksimum tahun lalu, telah ditangkap di Cirsica, Prancis.
Salah satu bos mafia paling kejam di Italia yang melarikan diri dari penjara dengan keamanan maksimum tahun lalu, telah ditangkap di Cirsica, Prancis.
Marco Raduano, yang digambarkan sebagai 'berbahaya' dalam daftar penjahat paling dicari Eropa Europol, ditahan di Bastia, Pulau Corsica, Prancis.
Marco Raduano, yang digambarkan sebagai 'berbahaya' dalam daftar penjahat paling dicari Eropa Europol, ditahan di Bastia, Pulau Corsica, Prancis.

Bos Mafia Paling Kejam Italia Diringkus di Corsica

03 Februari 2024 07:14
Jakarta: Salah satu bos mafia paling kejam di Italia yang melarikan diri dari penjara dengan keamanan maksimum tahun lalu, telah ditangkap di Cirsica, Prancis, kata pihak berwenang di kedua negara pada hari Jumat.

Marco Raduano, yang digambarkan sebagai 'berbahaya' dalam daftar penjahat paling dicari Eropa Europol, ditahan di Bastia, Pulau Corsica, Prancis.

Dia melarikan diri dari penjara yang dijaga ketat di Nuoro, Sardinia, pada Februari 2023, menggunakan seprai untuk merobohkan dinding.

"'Tangan kanannya', Gianluigi Troiano, juga ditangkap di dekat Granada di Spanyol," kata Menteri Dalam Negeri Italia Matteo Piantedosi.

Raduano, 40, adalah bos klan Gargano yang beroperasi dalam sindikat kejahatan terorganisir yang masih muda dan kurang dikenal di Foggia, di wilayah Puglia, Italia selatan, yang dikenal sebagai Mafia Keempat.

Dia telah menjalani hukuman penjara 24 tahun karena keanggotaan organisasi kriminal, perdagangan narkoba, kepemilikan senjata ilegal dan kejahatan lainnya, menurut Europol.

"Europol mengatakan dia berada di puncak organisasi kriminalnya, dengan peran sebagai promotor, organisator dan pembunuh kejam dari kelompok yang didedikasikan untuk melakukan pembunuhan, perdagangan narkoba dan pengelolaan pemerasan," katanya. AFP PHOTO/Italian Carabinieri Press Office

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(WWD)

Internasional mafia italia Italia