Kabar duka kembali datang dari dunia musik. Dusty Hill -- bassist band rock-blues Amerika, ZZ Top -- meninggal dunia pada usia 72 tahun. Hal itu diumumkan rekan-rekan anggota band di Facebook, Rabu, 28 Juli 2021 waktu setempat.
Kabar duka kembali datang dari dunia musik. Dusty Hill -- bassist band rock-blues Amerika, ZZ Top -- meninggal dunia pada usia 72 tahun. Hal itu diumumkan rekan-rekan anggota band di Facebook, Rabu, 28 Juli 2021 waktu setempat.
"Kami sedih dengan berita hari ini bahwa Compadre kami, Dusty Hill, telah meninggal dalam tidurnya di rumahnya di Houston," kata vokalis Billy Gibbons dan drummer Frank Beard.
"Kami, bersama dengan legiun penggemar ZZ Top di seluruh dunia, akan merindukan kehadiran Anda yang teguh, sifat baik Anda, dan komitmen abadi Anda untuk memberikan dasar yang monumental ke 'Top'. Kalian akan sangat dirindukan, amigo," tambah mereka.
Hill lahir di Dallas, Texas, pada 1949. Dia bergabung dengan ZZ Top pada 1970, setahun setelah mereka merilis single pertama.
Hill lahir di Dallas, Texas, pada 1949. Dia bergabung dengan ZZ Top pada 1970, setahun setelah mereka merilis single pertama.
Jajaran tiga musisi tetap sama selama lebih dari setengah abad saat ZZ Top berkembang dari heavy blues ke suara synthesizer eksperimental pada era 1980-an. Ketiganya menjadi dikenal di seluruh dunia karena penampilan khas mereka: janggut panjang, kacamata hitam, dan topi Stetson.
Jajaran tiga musisi tetap sama selama lebih dari setengah abad saat ZZ Top berkembang dari heavy blues ke suara synthesizer eksperimental pada era 1980-an. Ketiganya menjadi dikenal di seluruh dunia karena penampilan khas mereka: janggut panjang, kacamata hitam, dan topi Stetson.

Bassist ZZ Top, Dusty Hill Meninggal Dunia

29 Juli 2021 11:41
Jakarta: Kabar duka kembali datang dari dunia musik. Dusty Hill -- bassist band rock-blues Amerika, ZZ Top -- meninggal dunia pada usia 72 tahun. Hal itu diumumkan rekan-rekan anggota band di Facebook, Rabu, 28 Juli 2021 waktu setempat.

Belum diketahui penyebab kematian Hill, yang bermain bass untuk Rock and Roll Hall of Famers dari Texas tersebut selama lebih dari 50 tahun.

"Kami sedih dengan berita hari ini bahwa Compadre kami, Dusty Hill, telah meninggal dalam tidurnya di rumahnya di Houston," kata vokalis Billy Gibbons dan drummer Frank Beard.

"Kami, bersama dengan legiun penggemar ZZ Top di seluruh dunia, akan merindukan kehadiran Anda yang teguh, sifat baik Anda, dan komitmen abadi Anda untuk memberikan dasar yang monumental ke 'Top'. Kalian akan sangat dirindukan, amigo," tambah mereka.

Hill lahir di Dallas, Texas, pada 1949. Dia bergabung dengan ZZ Top pada 1970, setahun setelah mereka merilis single pertama.

Jajaran tiga musisi tetap sama selama lebih dari setengah abad saat ZZ Top berkembang dari heavy blues ke suara synthesizer eksperimental pada era 1980-an.

Ketiganya menjadi dikenal di seluruh dunia karena penampilan khas mereka: janggut panjang, kacamata hitam, dan topi Stetson.

Mereka juga mendapatkan ketenaran untuk video musik populer mereka, termasuk 'Gimme All Your Lovin' dan 'Sharp Dressed Man', yang memenangkan tiga MTV Video Music Awards.

ZZ Top telah merilis 15 album studio, yang terbaru datang pada tahun 2012. Band ini dilantik ke dalam Rock and Roll Hall of Fame pada 2004. AFP PHOTO/Sebastien Bozon/Andy Buchanan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(WWD)

Hiburan selebritas musik internasional musisi meninggal