Kane baru saja ditunjuk pelatih Gareth Southgate menjadi kapten Inggris untuk Piala Dunia 2018. Ia menggantikan posisi Jordan Henderson dan Gary Cahill lantaran dianggap memiliki sikap yang baik di lapangan.
Terlebih pada musim ini, Kane tampil gemilang. Pemain berusia 24 tahun itu mampu mencetak 41 gol di semua ajang yang dimainkan Tottenham.
"Tidak mungkin untuk tidak bermimpi untuk mengangkat Piala Dunia. Ini adalah kompetisi terbesar di dunia. Saya percaya kami bisa memenangkannya, siapa pun bisa. Saya tidak bisa duduk di sini dan mengatakan kami tidak akan menang karena kami bisa melakukannya," ujar Kane.Klik di sini: Cedera Paksa Romero Gagal Bela Argentina di Piala Dunia
"Ini adalah pola pikir saya dan saya ingin menang di semua laga yang saya lakukan. Para pemain dalam tim juga ingin. Ini patut diperjuangkan. Saya yakin kami semua memiliki impian untuk mengangkatnya dan itu adalah kesempatan bagi kami," sambungnya.
Pada Piala Dunia kali ini Inggris tergabung di grup G. Mereka akan bersaing dengan Tunisia, Panama, dan favorit grup Belgia.
"Kami bukan favorit tetapi Anda melihat musim ini, tidak ada yang berpikir Liverpool sampai ke final Liga Champions. Anda juga akan melihat nanti Manchester United kembali pada hari bersama Sir Alex Ferguson, mereka memiliki tim muda dan mendominasi Liga Primer untuk tahun-tahun mendatang," terang Kane.Klik di sini: Komentar Ronaldo soal Rumor Neymar ke Madrid
"Menjadi muda bukanlah alasan - itu bisa menjadi hal yang baik. Saya percaya kami bisa dan itulah yang ingin kami coba lakukan. Meski nanti hasilnya tidak cukup baik," tutur pemain berusia 24 tahun.
Sebelum tampil di Piala Dunia, Kane akan memimpin timnya menjalani dua laga persahabatan. Selain melawan Nigeria pada 2 Juni di Stadion Wembley, Inggris juga akan ditantang Kosta Rika di Elland Road pada 7 Juni.
Setelah itu, skuat Southgate bakal terbang ke Rusia dami melakukan persiapan pada laga perdana 18 Juni mendatang melawan Tunisia.
Paul Pogba Nikmati Ramadan di Tanah Suci
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(ASM)
