Schmeichel didiagnosa mengalami cedera retak tulang tangan kanan usai membantu Leicester menahan imbang 0-0 tuan rumah FC Copenhagen pada matchday keempat, Kamis dini hari tadi.
Menurut hasil pemeriksaan awal yang dilakukan tim medis klub usai pertandingan, Schmeichel bakal absen setidaknya satu bulan.
"Kiper internasional Denmark (Schmeichel) mengalami retak pada tulang tangan kanannya pada babak pertama. Dia akan menemui dokter spesialis saat kembali ke Inggris," demikian pernyataan kubu Leicester.
Schmeichel menjadi salah satu elemen penting di kubu Leicester. Berkat ketangguhannya di bawah mistar, Leicester sukses mencetak rekor sebagai tim pertama dalam sejarah Liga Champions yang sukses mencatatkan clean sheet (tidak kebobolan) dalam empat laga awal.
Sayangnya, hasil 0-0 belum cukup untuk mengantar Leicester lolos ke babak 16 besar. Tim besutan Claudio Ranieri masih membutuhkan satu kemenangan atau paling tidak tambahan satu poin, di dua pertandingan tersisa untuk bisa melaju ke babak selanjutnya.
Baca juga:Reaksi Falcao Usai Akhiri Paceklik Gol Selama Enam Tahun
Dengan absennya putra dari kiper legendaris Manchester United, Peter Schmeichel tersebut, gawang Leicester akan dikawal Ron-Robert Zieler pada empat pertandingan ke depan. Yakni saat melawan West Bromwich Albion, akhir pekan ini, lalu Watford (19/11), Club Brugge (23/11) dan Middlesbrough pada 26 November mendatang.
Video: Gol Tunggal Ramos Antar Dortmund Maju ke Babak 16 Besar
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(ACF)
