Ketiga pemain TEAMnxl> yang keluar adalah Albert "frostmisty" Giovanni, Baskoro "roseau" Dwi Putra, dan Hansel "bntet" Ferdinand. Sedangkan yang masih bertahan di NXL> adalah Vega "soifong" Tanaka, dan Richard "frgd[ibtJ]" Permana yang merupakan pendiri TEAMnxl>.
Kepada Metrotvnews.com, Richard Permana mengatakan ketiganya mundur dari jajaran pemain TEAMnxl> adalah untuk menjaga "value" tim. Tiga pemain yang mundur tersebut dikatakan masih akan meneruskan karirnya di bidang esport dan tetap bermain di game CS:GO. Namun, Richard tidak menyebutkan ketiganya pindah ke tim mana.
Richard mengatakan, saat ini, TEAMnxl> sedang mengalami perubahan visi. Meski demikian, NXL> masih tetap memegang tujuan utamanya yaitu tampil sebagai tim yang memiliki banyak prestasi ke depan.
"Terjadi perubahan visi di TEAMnxlL>, tapi kami akan terus bergerak maju terus mencari prestasi seperti biasanya," ujar Richard.
TEAMnxl> sendiri telah memiliki pengganti untuk ketiga pemain yang baru saja keluar. Menurut Richard, tiga pemain tersebut bernama Alessa, lurkz dan flx.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News