Sebagai pengingat, inisiatif periklanan Meta ini dimulai pada bulan April lalu melalui pembukaan peluang iklan kepada pengiklan global. Mengutip Techcrunch, informasi ini diumumkan melalui presentasi Meta di ajang IAB NewFronts.
Pada ajang tersebut, sejumlah perusahaan media sosial memperkenalkan dan menawarkan diri kepada pengiklan. Di Threads, Meta menyebut sejumlah kecil pengiklan akan menguji konten kreatif iklan video berformat 19:9 atau 1:1, yang akan muncul di antara konten organik di antara feed Threads.
Sayangnya, Meta tidak membagikan informasi lebih detail lain terkait harga atau frekuensi tayang dari iklan tersebut. Update ini disampaikan setelah pengumuman Meta menyebut Threads kini telah memiliki lebih dari 350 juta pengguna aktif bulanan.
Aplikasi ini juga mencatatkan peningkatan waktu guna sebesar 35 persen, sebagai dampak dari peningkatan sistem rekomendasi aplikasi, yang juga disampaikan oleh CEO Meta Zuckerberg kepada investor dalam laporan pendapatan Meta pada bulan April lalu.
Meta mengumumkan informasi terkait Threads, di antara update lain pada produk yang dinaunginya, di ajang NewFronts. Perusahaan raksasa asal Amerika Serikat ini juga menyebut pihaknya tengah menguji solusi video berdurasi singkat, yaitu Reels Trending Ads.
Solusi Reels Trending Ads disebut Meta akan ditampilkan bersebelahan dengan Reels yang menjadi tren karya kreator. Pada pekan ini, pesaing TikTok itu juga memperkenalkan ekspansi dari penawaran serupa, bertajuk Pulse Suite.
Kini, Pulse Suite akan memungkinkan pengiklan memasarkan diri mereka bersebelahan dengan konten yang menjadi tren berdasarkan dengan kategori, hari raya, moment penting, acara budaya, dan konten abadi, serta konten aktif dari penerbit olahraga, hiburan, dan gaya hidup.
Meta juga akan mulai menguji Trends di Creator Marketplace Instagram untuk membantu pengiklan menemukan tren popular, dan akan menguji Creator Marketplace API untuk membantu bisnis menemukan dan terhubung dengan kreator berkualitas di skala tertentu.
Selain itu, Meta jga menggulirkan fitur Video Expansion di Facebook Reels, berkemampuan menyesuaikan aset video dengan menghasilkan piksel tidak terlihat di masing-masing video untuk memperluas rasio aspek sehingga menyuguhkan pengalaman lebih alami.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id