Evercoss Elevate Tab V
Evercoss Elevate Tab V

Evercoss Umumkan Elevate Tab V

Mohammad Mamduh • 24 Maret 2015 11:05
medcom.id: Produsen smartphone asal Tanah Air, Evercoss meluncurkan tablet terbarunya, Elevate Tab V. Salah satu fitur utamanya adalah multi account. Penggunanya dapat mengatur beberapa aplikasi di dalamnya tanpa bisa diketahui orang lain karena setiap akun dilengkapi password yang sudah dibuat sebelumnya.
 
Elevate Tab V mendukung 3 akun sekaligus demi menyaring untuk siapa tablet akan digunakan atau dipinjamkan. Misalnya, akun pertama hanya berisi aplikasi-aplikasi yang hanya dapat digunakan oleh si pemilik tablet. Akun 2 hanya berisi aplikasi-aplikasi yang menggunakan akun seperti gallery, internet, dan media sosial.
 
Elevate Tab V juga sudah dilengkapi kamera belakang 8 MP dan kamera depan 5 MP. Tablet ini menggunakan layar 8 inchi berpanel IPS dengan resolusi 800 x 1280 yang ditenagai prosesor berkecepatan @1,3 GHz quad-core dan RAM 1 GB. Untuk kapasitas penyimpanan, tablet ini menyediakan memori internal 8 GB.

Menggunakan sistem operasi KitKat, Evercoss Elevate Tab V dihidupi oleh baterai berdaya 4.250 mAh. Anda yang tertarik membelinya bisa menyiapkan kocek yang cukup terjangkau, yaitu Rp1,8 juta.
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ABE)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan