Alienware X51 R3 akan hadir dalam beberapa model dengan pilihan prosesor Intel Core i7-6700K dan Intel Core i5-6600K. Untuk kemampuan grafisnya, Alienware X51 R3 menggunakan kartu grafis NVIDIA GTX 960 yang telah terpasang di dalamnya. Namun jika Anda kurang puas dengan kinerja grafisnya, Anda juga dapat menyelipkan kartu grafis kelas atas seperti NVIDIA GTX Titan X ke dalam perangkat khusus bernama Graphics Amplifier.
Graphics Amplifier merupakan perangkat yang terpisah dari casing Alienware X51 R3. Dengan perangkat tersebut, Alienware X51 R3 yang ukurannya kecil masih dapat menggunakan kartu grafis kelas atas yang berukuran besar. Alienware X51 R3 telah tersedia dan dapat dipesan melalui situs resminya. Harganya? Mulai dari USD1.100.

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News