“Fokus kami selalu memberi jawaban paling memuaskan untuk kebutuhan internet pelanggan. Pelanggan baru akan dimanjakan dengan bonus kuota berlimpah yang bisa dinikmati setahun penuh,” tutur Hermansyah Arifin, Chief Product and Services Strategy Smartfren.
“Pelanggan setia bisa mencoba paket data baru yang dirancang sesuai kebutuhan data dan komunikasi mereka. Berinternet semakin terjangkau dan semakin mudah pilihannya dengan Paket Data Kuota baru dan Triple Bonus dari Smartfren,” ujar Hermansyah.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Smartfren menyediakan tambahan ekstra Internet Malam Smartfren, paket yang selalu disediakan hanya di bulan Ramadan. Smartfren merangkum semua penawaran tersebut dalam program Triple Kejutan.
Triple Kejutan dari Smartfren bisa didapatkan dengan sangat mudah, hanya mulai dari Rp30.000 untuk kartu perdana Smartfren Kuota M atau Rp50.000 untuk kartu perdana Smartfren Kuota L, pelanggan sudah bisa menikmati layanan jaringan 100 persen 4G.
Smartfren mengklaim penawaran ini memiliki paket data dan keuntungan yang lebih melimpah dibandingkan kompetitor di harga yang sama. Saat mengaktifkan Smartfren Kuota M, pelanggan mendapatkan kuota utama 6 GB dan kuota aplikasi 5GB.
Pada Smartfren Kuota L, pelanggan bisa menikmati kuota utama 12 GB dan kuota aplikasi 10GB. Bonus-bonus kuota tambahan bisa didapatkan untuk keduanya melalui klaim, segera setelah paket data aktif.
Khusus bagi pelanggan baru Smartfren di Jabodetabek, mereka akan semakin dimanjakan dengan Triple Bonus yang memberikan kuota data besar hingga total 22 GB per bulan selama setahun untuk Smartfren Kuota M, 36GB per bulan di Kuota L.
Semua pelanggan baru dan pelanggan setia Smartfren bisa tenang saat bangun sahur atau internetan di malam hari. Tersedia paket data Smartfren apapun minimal Rp30.000 untuk menikmati bonus Ramadan berupa gratis Extra Internet Malam (01.00-05.00 WIB).