Event Ramadhan Arena of Valor
Event Ramadhan Arena of Valor

Garena Hadirkan Event Spesial Ramadhan Lewat AoV dan CODM

Medcom • 29 Maret 2023 10:06
Jakarta: Garena akan memberikan berbagai hadiah eksklusif secara gratis event spesial Ramadhan lewat game Arena of Valor dan Call of Duty Mobile. Untuk game Arena of Valor (AoV) memberikan tema yang bertajuk #JadiTeladan, sementara untuk Call of Duty Mobile (CODM) menghadirkan event special yang bernama Moonlight Blessing.
 
Pada game AoV sendiri akan menghadirkan event pertama yang bernama Ramadhan Journal. Event tersebut mengajak para pemain untuk bisa meningkatkan kedisiplinan yang baik dalam game maupun kehidupan sehari-hari. 
 
Perlu diketahui, pada event ini para pemain akan ditantang untuk bisa secara konsisten login ke dalam game AoV selama 22 Maret hingga 30 April 2023. Hadiah yang akan didapatkan bagi pemain yang rutin melakukan login adalah akan mendapatkan skin Roule Gilded Automata dan skin Legendary Selector.

Selain itu, AoV juga menghadirkan event Ketupat Rain. Pada event ini, pemain juga akan ditantang untuk melakukan login dari 21 hingga 23 April pada pukul 12.00-13.00 WIB dan juga pada pukul 20.00-21.00 WIB.
 
Bagi para pemain yang konsisten dan mampu untuk melakukan login pada jam tersebut maka akan mendapatkan kesempatan meraih smartphone dan merchandise eksklusif dari AoV secara gratis.
 
Untuk game CODM sendiri  yang memberikan event bernama Moonlight Blessic secara khusus hadir untuk menyambut bulan Ramadhan. Event ini tersedia hingga 25 April, pastinya akan menghadirkan item-item atau hadiah menarik seperti senjata legendary, MSMC.
 
Selain itu, pemain jjuga bisa mendapatkan Space Station, Smartphone Gaming, dan karakter gratis phantom. Untuk skin senjata terbaru, para pemain mempunyai kesempatan untuk mendapatkan skin AK117 Jeweled Scales.
 
Untuk mendapatkan senjata MSMC - Space Station dan Smartphone, para pemain harus menyelesaikan misi dalam event Moonlight Blessing dan mengumpulkan Parcel Spin Token. Token tersebut bisa digunakan untuk memutarkan Parcel Spin yang dibuka pada tanggal 17 April. Selain itu, para pemain juga akan mendapatkan karakter Gratis Phontom.
 
Caranya, pemain harus bisa menyelesaikan Misi Puzzle Box. Pemain juga akan mendapatkan token dari misi tersebut dan bisa digunakan untuk memainkan Parcel Spin Token dengan menukarkan 5 Token dari misi Puzzle Box.
 
Para pemain yang ingin mendapatkan skin terbaru dari senjata AK117 terbilang sangat mudah. Pemain hanya cukup melakukan login dan mengumpulkan sebanyak 25 Moonlight Shards yang nantinya bisa ditukarkan dengan skin baru tersebut.
 
Perlu diketahui bahwa senjata tersebut mendapat buff sedikit untuk patch terbaru dari CODM yakni, meningkatnya Reload Speed serta Recoil yang jauh lebih rendah.
 
Jadi, itulah cara Garena menyambut sekaligus memeriahkan Bulan Ramadhan melalui game Aov dan CODM. Para pemain bisa mengunduh game-game tersebut secara gratis melalui Google Play Store dan App Store untuk iOS. (Christopher Louis)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan