Untuk memastikan kesiapan tersebut, Ketua DPR Setya Novanto bersama perwakilan Komisi V DPR berkunjung ke Stasiun Senen, Jakarta. Menhub Ignasius Jonan bergabung dalam kunjungan mendadak itu beberapa menit kemudian.
"Saya lihat sudah berjalan rapi. Mulai pengecekan KTP, sarana dan prasarananya sangat baik," ujar Setnov tentang prosedur pemeriksaan calon penumpang untuk mencegah praktek calo tiket.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Bersama Menhub Jonan, Setnov berdialog dengan calon penumpang di peron. Calon penumpang gembira bahwa saat ini gerbong kereta api kelas ekonomi sangat bersih dan dilengkapi AC sehingga perjalanan pun nyaman.
Dari dialog terungkap bawah bebanyakan penumpang datang sejak berjam-jam sebelumnya karena kuatir tidak mendapatkan tempat duduk. Padahal itu tidak perlu sebab sudah ada kepastian bahwa semua pemegang tiket pasti mendapatkan tempat duduk.
Memang dengan datang jauh lebih awal maka tidak akan ketinggalan kereta api. Tapi dampaknya ruang tunggu menjadi penuh sesak calon penumpang hingga meluber ke mushollah dan tempat parkir kendaraan bermotor.
"Jangan kereta apinya berangkat jam tiga sore, tapi datang ke stasiunya malah jam tujuh pagi. Calon pemudik juga harus menyesuaikan waktu," wanti Setnov.
Sebelum meninggalkan Stasiun Senen, Setnov melepas keberangkatan satu rangkaian kereta api. Tidak lupa dia mengenakan topi merah, melambaikan tongkat sinyal dan meniup pluit layaknya seorang kepala stasiun.
"Keamanan stasiun yang perlu ditingkatkan," ungkap politikus Partai Golkar ini tentang harapan calon penumpang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News (LHE)
