Instruksi tersebut disampaikan langsung oleh Asisten Pelatih PS Tira, Miftahudin Mukson. Menurutnya, instruksi itu akan diberlakukan kepada skuat inti maupun para pemain cadangan.
Mfitahudin punya alasan tersendiri atas diberikannya instruksi tersebut. Itu ia sampaikan karena tak ingin timnya mengulangi kesalahan ketika menaklukkan Barito Putera pada Senin 4 Juni lalu.
Klik:Brasil Terancam Kehilangan Fred di Piala Dunia 2018
PS Tira nyaris kebobolan pada menit-menit akhir dalam laga kontra Barito. Itu terjadi karena kiper Syahrul Trisna Fadillah melakukan kesalahan dengan memberikan bola kepada pemain lawan.
"Saya berharap para pemain tidak melakukan kesalahan lagi. Kiper Syahrul memang sempat melakukan kesalahan, entah ketika itu mengumpan ke siapa yang dituju," ujar Miftahudin di Stadion Sultan Agung Bantul, Kamis 8 Juni.
Klik:Ronaldo Bersikap Realistis di Piala Dunia 2018
Miftahudin yang juga asisten skuat Timnas U-19 meminta para pemain PS Tira bisa bermain maksimal selama 90 menit saat menghadapi Persija. Ia menyadari Persija adalah tim kuat yang punya sejarah panjang dalam kancah sepak bola Indonesia.
"Pemain kami Abduh (Lestaluhu) memang absen karena akumulasi kartu. Tapi, saya sudah siapkan Mahdi dan Deri yang akan menggantikan. Keduanya punya kelebihan dan kekurangan," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(KAU)
