Prodi Manajemen Perhotelan. DOK Unair
Prodi Manajemen Perhotelan. DOK Unair

Manajemen Perhotelan Unair Kini Berstatus D4, Lulusan Dapat Gelar STR Par

Renatha Swasty • 08 Maret 2022 09:42
Jakarta: Program Studi (prodi) Manajemen Perhotelan Universitas Airlangga (Unair) telah menjadi program studi sarjana terapan atau diploma IV (D-IV) mulai tahun ini. Sebelumnya, masih berstatus Diploma III (D-III).
 
"Karena itu, alumnus akan memperoleh gelar STR Par dan bukan lagi A Md Par," kata Wakil Dekan I Fakultas Vokasi Unair Tika Widiastuti dikutip dari laman unair.ac.id, Selasa, 8 Maret 2022.
 
Sejumlah prodi di Fakultas Vokasi Unair juga telah berubah menjadi Sarjana Terapan. Seperti fisioterapi, pengobat tradisional, dan teknologi radiologi pencitraan.

Prodi Manajemen Perhotelan Unair memperkenalkan diri kepada siswa SMA atau calon mahasiswa baru dalam webinar bertajuk Say Hi to D4 MH: Get to Know More About Hotel Management.
 
Tika mengapresiasi kegiatan itu. Dia menyebut kegiatan ini bisa lebih mengenalkan prodi.
 
“Karena, dapat memberikan wawasan seputar profil MH Unair kepada peserta yang hadir,” tutur dia.
 
Koordinator Program Studi D-III Manajemen Perhotelan Dian Yulie Reindrawati menyampaikan pengenalan ini dapat membantu calon mahasiswa baru menemukan minat. Sebab, dunia perhotelan memiliki banyak bidang.
 
"Kalian bisa mempelajari bidang-bidang tersebut untuk menemukan minat peluang karier masing-masing,” ucap dia.
 
Dosen MH Unair sekaligus pengusaha Umi Farichah Bascha memaparkan kurikulum pendidikan di prodi MH. Dia menyebut mahasiswa akan belajar banyak mengenai perhotelan.
 
Seperti sistem informasi perhotelan, kewirausahaan perhotelan, serta ide kreatif kewirausahaan. Lebih dari itu, mahasiswa juga akan belajar mengenai akuntansi perhotelan, berbagai bahasa asing dalam lingkup perhotelan, tata hidang makanan, tata graha, seperti cara menata kamar hotel.
 
"Tata sumber daya manusia untuk penyelenggaraan acara dan lain sebagainya,” papar dia.
 
Umi juga memperkenalkan beberapa prestasi yang berhasil dicapai mahasiswa MH Unair. Prestasi tersebut hadir dalam skala nasional maupun internasional.
 
“MH Unair memang langganan untuk meraih prestasi di bidang Program Mahasiswa Wirausaha (PMW). Di samping itu, mahasiswa MH Unair meraih prestasi non-akademik seperti di bidang olahraga. Semua prestasi akan mendapatkan apresiasi resmi dari fakultas dan penghargaan sesuai kategori,” ujar Umi.
 
Baca: 6 Mahasiswa Unair Sulap Vespa Tua Jadi Bertenaga Listrik
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(REN)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan