Kunjungan daring Universitas Halu Oleo ke IPB. Foto: Dok. IPB
Kunjungan daring Universitas Halu Oleo ke IPB. Foto: Dok. IPB

Universitas Halu Oleo Belajar Sistem Penjaminan Mutu ke IPB

Citra Larasati • 19 Januari 2021 11:45
Jakarta:  Departemen Ilmu Nutrisi dan Teknologi Pakan (INTP), Fakultas Peternakan IPB University menerima kunjungan tim dari Fakultas Peternakan Universitas Halu Oleo, Kendari Sulawesi Tenggara, secara daring. Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan Benchmarking Sistem Penjaminan Mutu yang sudah dilakukan Fakultas Peternakan IPB University.
 
Kegiatan ini dihadiri oleh dekan dan staf pengajar dari Fakultas Peternakan Universitas Halu Oleo. Sementara dari pihak IPB hadir Ketua Departemen INTP, Tim Gugus Kendali Mutu dan Kepala Divisi Departemen INTP.
 
“Kunjungan ini dalam rangka sharing pengalaman serta pengetahuan mengenai Sistem Penjaminan Mutu Pelaksanaan Pendidikan di Departemen INTP sebagai bahan referensi dalam pembentukan Program Studi yang serupa di Fakultas Peternakan Universitas Halu Oleo, Kendari Sulawesi Tenggara,” ungkap Detua Departemen INTP IPB University, Sri Suharti, Selasa, 19 Januari 2021.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Baca juga:  Bos Muda Jebolan IPB Produksi Reduktan, Kurangi Penggunaan Pestisida
 
Paparan mengenai Sistem Penjaminan Mutu Pelaksanaan Pendidikan di Departemen INTP, disampaikan oleh Sri Suharti dan Lilis Khotijah, Sekretaris Departemen.
 
Materi yang disampaikan meliputi pengenalan perangkat Gugus Kendali Mutu (GKM), model pelaksanaan Penjaminan Mutu dan Evaluasi di lingkup departemen, fakultas dan perguruan tinggi serta model koordinasi GKM departemen dengan unit jaminan Mutu di fakultas dan perguruan tinggi. 
 
(CEU)




LEAVE A COMMENT
LOADING

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif