Rem blong bisa saja dialami oleh siapapun, dan rata-rata disebabkan oleh hal sepele. Laman resmi Suzuki menyebutkan setidaknya ada 5 penyebab rem mobil blong.
1. Jarang Melakukan Perawatan
Sebenarnya ada beberapa alasan mengapa rem mobil Anda mendadak blong dan salah satunya adalah jarang melakukan perawatan. Hal ini memang jangan sampai disepelekan karena pemeriksaan dan perawatan secara rutin bisa mendeteksi adanya gangguan sistem pengereman mobil dan lekas diperbaiki.Anda bisa tahu apakah ada gangguan atau tidak jika mengeceknya. Alangkah baiknya jika membawanya ke bengkel mobil untuk melakukan pengecekan jika tidak bisa mengeceknya sendiri, atau cukup memeriksa bagian yang krusial sebelum mengendarai mobil.
2. Kekurangan Minyak Rem
Penyebab lain adalah mobil Anda kekurangan minyak rem. Kurangnya minyak memang akan menyebabkan rem menjadi sulit dikendalikan. Jika kekurangan minyak rem, maka mobil akan terus melaju dan sulit berhenti.Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?