Greysia Polii dan Nitya Krishinda memamerkan medali emas pertama untuk Indonesia di Asian ames 2014 (Foto: REUTERS/Olivia Harris)
Greysia Polii dan Nitya Krishinda memamerkan medali emas pertama untuk Indonesia di Asian ames 2014 (Foto: REUTERS/Olivia Harris)

Asian Games 2014

Sebelum Raih Emas, Greysia Sempat Ingin Pensiun

29 September 2014 18:39
medcom.id, Incheon: Jatuh-bangun dialami pebulutangkis spesialis ganda putri Greysia Polii dalam berjuang di dunia bulu tangkis. Sebelum meraih medali emas bersama pasangannya Nitya Krishinda di Asian Games 2014, Greysia nyaris mangambil keputusan untuk pensiun dini.
 
Keputusan untuk pensiun dini itu sempat terpikirkan olehnya ketika pemain yang akrab disapa Grace itu terguncang persoalan skandal pengaturan skor di pesta olahraga Olimpiade 2012.
 
Grace yang saat itu berpasangan dengan Meiliana Jauhari bersama dengan ganda Tiongkok Wang Xiaoli/Yu Yang serta dua ganda Korea Selatan Ha Jung Eun/Kim Min Jung, dan Jung Kyung-eun/Kim Ha-na dituduh tidak serius menjalani pertandingan dan mencederai sportivitas dan akhirnya didiskualifikasi dari Olimpiade 2012.

"Setelah tragedi Olimpiade saya hampir menyerah bulutangkis. Saya hampir berhenti karier saya. Saya tidak ingin melanjutkannya," ujar Grace.
 
"Tapi, pada saat yang sama, saya berpikir 'saya harus cukup kuat'," tambah pemain kelahiran Jakarta ini.
 
Dua tahun setelah kejadian itu, Grace bangkit dan menunjukkan kembali eksistensinya di dunia bulu tangkis. Medali emasnya di Asian Games 2014 betul-betul diperolehnya dari hasil kerja kerasnya.
 
"Tujuan kami adalah kami akan pergi untuk Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro. Sepanjang jalan ... kami akan terus terus bermain lebih konsisten dan kemudian bertujuan untuk Kejuaraan Dunia tahun depan di Indonesia," lanjutnya.
 
"Ada begitu banyak lagi yang akan datang sehingga kita harus siap untuk itu." tandasnya. (Reuters/Satria Putra)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ACF)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan