Dalam wawancara dengan CNN, pembalap sepeda yang kehilangan tujuh gelar Tour de France setelah mengakui bertahun-tahun menggunakan doping, mengatakan bahwa penyelidikan yang dilakukan Badan Antidoping Amerika Serikat-lah yang membuat dia akhirnya mengaku menggunakan doping.
"Sekali Anda berkata tidak maka Anda akan terus berkata tidak," ujar Arsmtrong.
"Jika tidak ada penyelidikan itu, saya kemungkinan besar akan tetap berkata tidak atas tuduhan doping itu. Namun, tampaknya aksi saya sudah terbongkar," imbuhnya.
Asmtrong berencana merilis buku dimana dia akan bercerita menganai aksi curang yang dilakukan dirinya selama bertahun-tahun.
"Tidak akan kebohongan dalam buku itu. Saya berkomitmen mengungkapkan kejujuran," tegas Armstrong. (eurosport.com)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id