Pertarungan ketat mewarnai laga ini. Wozniacki yang ditempatkan sebagai unggulan keempat kesulitan meladeni permainan Cetkovska.
Wozniacki tertinggal lebih dulu di set pertama dengan skor 4-6. Kemudian, ia berhasil membalas kedudukan menjadi 7-5 pada set berikutnya.
Laga masih berjalan ketat pada set penentuan. Wozniacki dan Cetkovska bertarung hingga babak tie break untuk merebut kemenangan. Keberuntungan tidak memihak Wozniacki pada babak ini. Ia harus kalah telak di babak tie break dengan skor 1-7. Set ketiga akhirnya dimenangkan Cetkovska dengan skor akhir 7-6.
Kekalahan ini merupakan kemunduran prestasi bagi Wozniacki. Pasalnya, ia gagal mengulang kesuksesan menjadi runner-up pada tahun lalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News