Serena Williams (Foto: AP/Julio Cortez)
Serena Williams (Foto: AP/Julio Cortez)

US Open 2015

Serena: Saya Bukan Robot

Patrick Pinaria • 06 September 2015 02:03
medcom.id, New York: Serena Williams memastikan diri lolos ke babak-16 besar US Open 2015 usai mengalahkan Bethanie Mattek-Sands, Sabtu 5 September. Petenis tuan rumah itu menang lewat tiga set 3-6, 7-5, dan 6-0.
 
Kemenangan itu membuat harapan Serena untuk mencapai Calendar Grand Slam semakin dekat. Calendar Grand Slam merupakan torehan untuk petenis yang  berhasil memenangkan empat gelar Grand Slam dalam setahun.
 
Sejauh ini, Serena yang notabene petenis unggulan pertama di US Open sudah memenangkan tiga gelar Grand Slam sepanjang 2015, yakni Australian Open, French Open, dan Wimbledon. Jika mampu menang di US Open, Serena bakal menyamai catatan impresif yang pernah dibuat Steffi Graf pada tahun 1988.

Serena mengaku tertekan untuk meraih hal itu. Namun, ia tak ingin menjadikan tekanan itu sebagai alasan untuk tidak tampil maksimal di US Open.
 
"Tentu saja ada tekanan. Saya bukan robot. Tetapi, saya berada di sini untuk melakukan yang terbaik. Jika saya berhasil menang, itu merupakan hasil yang besar," ujar Serena.
 
"Tapi jika tidak, maka Anda tahu? Saya tidak akan membiarkan hasil buruk dapat mempengaruhi saya. Sebab, masih ada turnamen lain setelah ini," papar Serena.
 
Jalan terjal bakal dilalui Serena untuk meraih Calendar Grand Slam. Sebab, ia akan menghadapi petenis tuan rumah lainnya, Madison Keys pada babak ke-16 besar.  (Sportsmole)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(HIL)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan