Rondo yang baru direkrut dari Celtic pada 18 Desember lalu. Di pertandingan perdananya, point guard 28 tahun ini sukses menyumbangkan 6 poin, 7 rebound, dan 9 assist dari 34 menit waktu bermain yang diberikan pelatih Rick Carlisle.
"Ini sangat menarik. Tapi, bagian terbaiknya adalah kami menang," ujar Rondo terkait kesannya memainkan debut.
Namun, pahlawan sebenarnya buat Mavericks pada pertandingan kali ini ialah Monta Ellis. Guard berusia 29 tahun ini tampil trengginas dengan membukukan 38 poin, termasuk 11 poin yang dicetaknya pada kuarter terakhir.
Ya, sebuah driving basket yang dilakukannya saat pertandingan menyisakan 1:48 detik, menjadi kunci kemenangan Mavericks. Aksi Ellis itu mengubah papan skor 93-93 menjadi 93-95 untuk keunggulan Mavericks yang akhirnya menutup laga di American Airlines Center untuk kemenangan tuan rumah.
San Antonio Spurs sendiri harus menelan kekalahan keempatnya secara beruntun musim ini. Kekalahan ini juga tak lepas dari absennya dua bintang Tim Howard dan Tony Parker, serta faktor kelelahan di mana Spurs harus melakoni tiga kali overtime pada dua pertandingan terakhirnya (saat kalah dari Memphis Grizzlies & dan Portland Trail Blazers).
Dengan kekalahan ini, Spurs untuk sementara masih tertahan di peringkat tujuh klasemen sementara divisi barat dengan rekor 17-11. Sedangkan, Mavericks berada dua tingkat di atasnya dengan torehan 20 kali menang dan 8 kali kalah.
Hasil NBA:
Milwaukee Bucks 102--106 LA Clippers
San Antonio Spurs 93--99 Dallas Mavericks
Indiana Pacers 73--76 Denver Nuggets
Atlanta Hawks 104--97 Houston Rockets
Utah Jazz 86--104 Charlotte Hornets
Portland Trail Blazers 114--88 New Orleans Pelicans
Phoenix Suns 99--90 New York New York
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News